Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jacksen: Biar Tuhan yang Menghakimi

Kamis, 24 April 2014 – 00:40 WIB
Jacksen: Biar Tuhan yang Menghakimi - JPNN.COM
Pelatih Persipura, Jacksen F Tiago

jpnn.com - JAYAPURA - Persipura Jayapura di luar dugaan takluk oleh tim asal Singapura, Home United, 0-2 dalam pertandingan lanjutan babak penyisihan AFC grup E di Stadion Mandala Jayapura, Rabu (23/4).

Namun begitu, Persipura tetap lolos ke babak 16 dengan predikat juara grup dan akan bertemu runner-up grup G Yangon FC asal Myanmar pada 13 Mei 2014.

Gol kemenangan Home United diciptakan Fazrul Nawas dimenit ke-13. Sedangkan gol kedua tercipta lewat kaki pemain Juma’at Jantan di menit 22.

Dalam laga kemarin. Persipura bermain tanpa pola dan struktur organisasi yang jelas. Alhasil, permainan Persipura mampu didikte Home United.

Persipura tidak mampu keluar menyerang karena hanya memainkan dua striker mungil, yakni Ferinando Pahabol dan Lukas Mandowen. Akibatnya, serangan Persipura tidak berkembang di awal hingga pertengahan babak pertama.

"Kita akan melakukan evaluasi. Waktu yang ada selama 3 hari sebelum menghadapi Persiram Raja Ampat akan kami maksimal. Dengan persiapan lebih baik, mudah-mudahan mendapatkan hasil yang optimal,” kata Pelatih Persipura Jacksen F Tiago, seperti dilansir Cendrawasih Pos (JPNN Grup), Kamis (24/4).

Dirinya juga menegaskan, gol yang dibuat Home United merupakan kelalaian semua pemainnya. Namun Jacksen menampik kalau kekalahan itu karena dirinya 'main mata' dengan tim Home United yang juga merupakan bekas timnya beberapa tahun lalu.

"Kalau seandainya ya (main mata lawan Home United), biar Tuhan yang menghakimi saya," tutur Jacksen. (yud/abu/jpnn)

JAYAPURA - Persipura Jayapura di luar dugaan takluk oleh tim asal Singapura, Home United, 0-2 dalam pertandingan lanjutan babak penyisihan AFC grup

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close