Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Sejumlah Hal Pemicu Sperma Sakit

Jumat, 30 Januari 2015 – 15:17 WIB
Ini Sejumlah Hal Pemicu Sperma Sakit - JPNN.COM
Sperma. Ilustrasi: menshealth.de

jpnn.com - INFERTILITAS  pada pria adalah ketidakmampuan seorang laki-laki untuk menghasilkan sperma yang berkualitas baik, atau sperma yang tidak mampu untuk membuahi sel telur.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa jumlah sperma pria, kualitas, mobilitas, dan kelangsungan hidup sperma dapat berdampak pada kesuburan pria.

Berikut hal-hal yang bisa membuat sperma sakit:

1. Masalah kesehatan lain
Peneliti studi Michael Eisenberg, MD, seperti dilansir laman Yahoo Health, Kamis (29/1), menyebutkan, dalam studi 9.387 pria dengan masalah kesuburan, para peneliti menemukan bahwa 44 persen dari mereka memiliki masalah kesehatan tambahan, selain dari masalah kesuburan. Artinya, kondisi badan yang sakit berpengaruh juga pada kesuburan sperma.

Para peneliti juga menemukan hubungan antara cacat dalam air mani dan peningkatan risiko memiliki penyakit kulit atau gangguan endokrin.

2. Aluminium

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Reproductive Toxicology, paparan aluminium dapat mengurangi jumlah sperma yang akhirnya akan mempengaruhi kesuburan pria.

Cara untuk menghindari hal ini antara lain menghindari minum dari kaleng soda, menggunakan cor besi. Juga hindari menggunakan deodoran yang mengandung aluminium.

INFERTILITAS  pada pria adalah ketidakmampuan seorang laki-laki untuk menghasilkan sperma yang berkualitas baik, atau sperma yang tidak mampu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close