Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dihantam Ombak Tinggi, 2 Tugboat Terdampar di Lingga

Kamis, 16 Februari 2017 – 19:03 WIB
Dihantam Ombak Tinggi, 2 Tugboat Terdampar di Lingga - JPNN.COM
Dua kapal terdampar dihantam ombak dan angin kencang. Tak ada korban jiwa namun kapal belum dapat di evakuasi. Foto: batampos/jpg

jpnn.com - jpnn.com - Dua kapal tugboat yang tengah menarik tongkang terdampar di dua lokasi pantai di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, Selasa (14/2) sore. Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Terdamparnya kapal TB. AA1 dan TB Cahaya I tersebut setelah dihantam ombak setinggi empat meter disertai dorongan angin yang kuat.

“Yang satu kandas di pantai Menangku Desa Laboh, Kecamatan Senayang, Kabupaten Lingga dan satu lagi terdampar di Penat, Desa Lanjut,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga Yusrizal seperti diberitakan Batam Pos (Jawa Pos Group) hari ini.

Terdamparnya kapal TB. AA1 saat berlayar dari Putung Selat Panjang menuju Teluk Air Batuampar, Pontianak. Saat kapal berada pada titik koordinat 002.499 N – 104.43.898 E, tak kuat menahan hantaman ombak.

Sehingga Kapten kapal, Dimyati mengambil inisiatif melepaskan tongkang TK Surya II hingga akhirnya terdampar di Pantai Menangku, Desa Laboh.

Hingga saat ini Tongkang Surya II dengan GT 2137 bermuatan kayu akasia sebanyak 5281.922 metrik ton itu masih bersandar di pantai, dengan posisi miring.

Mereka masih menunggu bantuan kapal untuk menarik tongkang tersebut kembali ke laut.

Sementara itu, kapal TB Cahaya I tugboat juga mendapat hadangan ombak yang sama sehingga membuat kapal tersebut juga terdampar di Pantai Penat, Desa Lanjut.

 Dua kapal tugboat yang tengah menarik tongkang terdampar di dua lokasi pantai di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, Selasa (14/2) sore. Tak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kepri 
BERITA LAINNYA
X Close