Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diminati Delapan Klub, tapi Aldridge Lebih Memilih Pulang Kampung

Senin, 06 Juli 2015 – 05:15 WIB
Diminati Delapan Klub, tapi Aldridge Lebih Memilih Pulang Kampung - JPNN.COM

jpnn.com - SAN ANTONIO - Terjawab sudah teka-teki ke mana berlabuhnya free agent NBA paling hot yang diburu jelang musim NBA 2015-2016 bergulir. LaMarcus Aldridge, big man Portland Trail Blazers yang belakangan diminati delapan klub sekaligus, akhirnya memilih pulang kampung ke Texas dengan bergabung bersama San Antonio Spurs.        

Sumber ESPN menyebutkan, Sabtu pagi WIB (4/7) Aldridge menyepakati kontrak maksimum dari Spurs selama empat tahun yang nilainya mencapai USD 80 juta (Rp1,065 Triliun). Itu termasuk opsi free agent di tahun ketiga.
       
Pemain yang enam musim mengenakan jersey Blazers sejak memulai karier di NBA ini, resmi mengumumkan keputusan itu melalui akun Twitter miliknya, @aldridge_12, Sabtu siang waktu setempat (Minggu dini hari WIB). 
       
"Dengan sukacita saya mengatakan, kini saya resmi pulang ke rumah sendiri di Texas dan menjadi seorang Spurs!! Saya tidak sabar bergabung dengan tim dan lebih dekat dengan keluarga dan teman-teman," cuit pemain 29 tahun itu.
       
Mendapatkan seorang Aldridge, bak medapat durian runtuh bagi Spurs. Jawara NBA lima kali itu diprediksi kembali menjelma jadi tim kuat sekaligus pesaing utama Golden State Warriors mempertahankan gelar juara dari wilayah barat. 
       
Dengan bergabungnya Aldridge, barisan roster Spurs asuhan head coach Gregg Popovich musim depan makin mengerikan. Apalagi sebelumnya center senior Tim Duncan dan small forward Kawhi Leonard dipastikan masih berjersey Spurs musim depan.
       
"Kami punya Aldridge, Duncan, Leonard, (Tony) Parker, dan Danny (Green) di starter sekarang. Saya kira itu salah satu starter terkuat yang ada di liga musim depan," tutur Kyle Anderson, forward Spurs.
        
Point guard utama Spurs, Parker langsung menyambut rekan baru istimewanya itu. "Selamat datang @aldridge_12. Sangat bahagia kami menerimamu di Spurs!," tulisnya.
       
Aldridge memiliki rekam jejak yang luar biasa sebagai power forward atau center. Dia salah satu big man terbaik yang ada di NBA saat ini. Kemampuan mencetak angkanya lengkap baik di medium maupun paint area. 
       
Di lima musim terakhir NBA, dia konsisten mencetak rata-rata 20 poin per game. Tahun ini dia sedang hot-hot-nya dengan mengemas rata-rata 23, 4 poin per game dan 10, 2 rebound per game bersama Blazers.(irr/ady/ray/jpnn)

SAN ANTONIO - Terjawab sudah teka-teki ke mana berlabuhnya free agent NBA paling hot yang diburu jelang musim NBA 2015-2016 bergulir. LaMarcus Aldridge,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close