Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hari Ini Jokowi ke Purwokerto, Urusannya soal Pasar Lagi

Rabu, 04 Mei 2016 – 08:38 WIB
Hari Ini Jokowi ke Purwokerto, Urusannya soal Pasar Lagi - JPNN.COM
Menteri Perdagangan Thomas Lembong saat meninjau Pasar Manis di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (3/5). Foto: Radar Banyumas/JPG

jpnn.com - PURWOKERTO - Rabu ini (4/5) Presiden  Joko Widodo dijadwalkan berkunjung ke Kabupaten Banyumas. Kedatangan presiden yang lebih dikenal dengan panggilan Jokowi itu untuk meninjau pembangunan pasar rakyat di kompleks Pasar Manis Purwokerto.

Kabag Humas Setda Banyumas, Agus Nur Hadie mengatakan, Jokowi akan didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri Perdagangan Thomas Lembong yang sebelumnya sudah datang terlebih dahulu di Banyumas. Namun, kunjungan Jokowi memang tak hanya di satu titik saja.

"Kedatangan presiden untuk meninjau pembangunan pasar rakyat di Purwokerto. Kemungkinan hanya setengah jam saja, dari pukul 10.00 WIB - 10.30 WIB. Karena ada beberapa daerah yang juga dikunjungi," kata Agus kepada Radar Banyumas (Jawa Pos Group), Selasa (3/5).

Dia menjelaskan, rangkaian kegiatan Jokowi selama di Purwokerto adalah peresmian Pasar Manis, dilanjutkan penandatanganan prasasti, hingga kegiatan informal dengan Gubernur Ganjar dan Bupati Banyumas Achmad Husein. Namun, Agus memastikan semua acara itu digelar sederhana.

"Tidak ada sambutan yang meriah. Semua sangat sederhana, karena itu permintaan dari Pak Presiden sendiri," ujarnya.

Agus menjelaskan, Jokowi dari Jakarta akan mendarat di Yogyakarta. Dari Yogyakarta, Jokowi naik helikopter menuju Purwokerto dan mendarat di Sekolah Polisi Negara (SPN), serta langsung dan menuju ke Pasar Manis.

"Dari Pasar Manis kemudian presiden akan melanjutkan peninjauan di Pasar Giwang Retno di Kebumen, setelah itu dilanjutkan ke Pasar Krendetan Purworejo," terangnya.

Dari pantauan Radarmas, petugas keamanan sudah melakukan gladi bersih di Alun-Alun Purwokerto. Paspamres juga sudah terlihat mulai bersiaga di wilayah Pendopo Bupati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close