Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Akhirnya, Koruptor Dana Buku Rp 27 Miliar Masuk Bui

Minggu, 22 Mei 2016 – 06:15 WIB
Akhirnya, Koruptor Dana Buku Rp 27 Miliar Masuk Bui - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: dok JPNN

jpnn.com - JEMBER--Mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember Ahmad Sudiyono, akhirnya dijebloskan ke dalam penjara, Dia  terbukti melakukan tindak pidana korupsi dana alokasi khusus (DAK) tahun 2010, untuk pengadaan buku dan alat peraga pendidikan. Kejaksaan Negeri Jember akhirnya mengeksekusi Ahmad karena terbukti telah melakukan tindak pidana korupsi senilai Rp 27 miliar.

Sebelumnya, Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jawa Timur hanya menjatuhi hukuman 1 tahun penjara untuk Ahmad.  Dia lalu mengajukan kasasi. Namun, kasasi yang diajukannya, ditolak Mahkamah Agung. Hingga akhirnya, pria yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Perindustran, Perdagangan dan ESDM Kabupaten Jember itu, harus menjalani hukuman hukuman penjara. Ahmad dihukum  empat tahun penjara di Lembaga Pemasyarakatan Kelas 2A Jember. 

Selain Ahmad, sebelumnya Kejaksaan Negeri Jember, juga sudah mengeksekusi dua orang rekanan Dinas Pendidikan Kabupaten pada kasus yang sama. Yaitu, Arif Hadiansyah yang dijatuhi hukuman lima tahun penjara. Arif juga harus membayar denda sebesar Rp 200 juta dan uang pengganti sebesar Rp 43 juta. 

Selanjutnya, Usman Hadi yang divonis hukuman penjara empat  tahun dan denda Rp 200 juta. Usman diharuskan pengadilan membayar uang pengganti sebesar Rp 600 juta.(end/flo/jpnn)

                                                                                                                                                                                    

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close