Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duh...Baru Dilantik Sudah Terlibat Skandal Video...

Sabtu, 16 Juli 2016 – 11:37 WIB
Duh...Baru Dilantik Sudah Terlibat Skandal Video... - JPNN.COM

jpnn.com - SERANG – Sebuah video berjudul 'Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Menyontek' beredar di media sosial (medsos). Seperti judulnya, rekaman berdurasi 37 detik itu memperlihatkan seorang perempuan peserta seleksi calon PPK sedang menyontek.

Diduga kuat, tes tersebut merupakan tahapan seleksi PPK di Kabupaten Serang untuk Pilgub Banten 2017. Sementara sosok di video diduga sebagai M, yang pada Kamis lalu resmi dilantik menjadi anggota PPK. 

Dalam tayangan video, perempuan tersebut duduk di kursi paling belakang. Beberapa kali dia menengok ke bagian bawah meja yang diduga kuat melihat sontekan, dan langsung menulis pada kertas soal di depannya. Informasi yang beredar, perempuan tersebut menyontek melalui telepon seluler. 

Ketua Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) pada KPU Kabupaten Serang Abidin Nasyar mengaku, belum mengetahui adanya video tersebut. Meski demikian, Abidin berjanji akan menelusuri dan melakukan klarifikasi terhadap orang yang dimaksud.

“Nanti, kami akan coba crosscheck kebenarannya, juga meminta klarifikasi kepada yang bersangkutan. Kita tidak bisa menjustifikasi langsung,” ujarnya dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler, Jumat (15/7).

Abidin menegaskan, akan mengambil langkah-langkah konkret untuk membuktikan bahwa video yang tersebar memang benar. Namun, Abidin belum bisa memberikan jawaban soal sanksi yang akan diterima anggota PPK yang dituduhkan pada video. “Kalau benar, kami akan tindak lanjuti. Kami ingin Pilgub Banten berjalan dengan baik,” tegasnya.

Menanggapi hal itu, Ketua KPU Kabupaten Serang M Nasehudin mengaku, belum bisa memberikan kesimpulan. Ia pun meminta masyarakat agar tidak langsung mempercayai isi video tersebut. Menurutnya, bisa saja video bukan berhubungan dengan seleksi PPK.

“Videonya juga enggak terlalu jelas, nyontek enggaknya juga enggak kelihatan. Jangan-jangan cuma video rekaman biasa, tapi diberi judul nyontek saat tes,” tandasnya. (zai/run/dwi/dil/jpnn)

SERANG – Sebuah video berjudul 'Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Menyontek' beredar di media sosial (medsos). Seperti judulnya,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close