jpnn.com, LONDON - Performa impresif Manchester City musim ini membuat para pemainnya laris manis menjelang Piala Dunia 2018.
Laman Sport Bible, Selasa (5/6) melaporkan, sebanyak 16 pemain klub berjuluk The Citizens itu bakal membela negaranya masing-masing dalam turnamen di Rusia nanti.
BACA JUGA: Dari 736 Pemain di Piala Dunia 2018, 16 Berasal dari Sini..
Di antaranya Vincent Kompany dan Kevin De Bruyne yang akan membela Belgia, Sergio Aguero (Argentina), dan Raheem Sterling (Inggris).
City pun berhak menyandang status sebagai klub yang berhasil mengirim pemain terbanyak ke Piala Dunia 2018.
BACA JUGA: Pemain Paling Tua dan Termuda di Piala Dunia 2018
Tim racikan Pep Guardiola itu mengalahkan beberapa klub besar seperti Real Madrid, Barcelona, dan Manchester United. (jos/jpnn)
10 Klub Pengirim Pemain Terbanyak ke Piala Dunia 2018
BACA JUGA: Demi Buka Puasa, Kiper Tim Piala Dunia 2018 Pura-Pura Cedera
Manchester City – 16
Real Madrid – 15
Barcelona – 14
PSG – 12
Tottenham Hotspur – 12
Chelsea – 12
Bayern Muenchen – 11
Juventus – 11
Manchester United – 11
Leicester City – 10
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Peserta Piala Dunia 2018 yang Pertama Mendarat di Rusia
Redaktur & Reporter : Ragil