13 Rusa jadi Hiburan Warga Sambikerep

Senin, 20 Agustus 2018 – 16:14 WIB
Warga terhibur dengan rusa yang ada di Taman Rusa. FOTO : Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Karena belum memiliki nama resmi, warga sekitar menyebut taman di Jalan Sambikerep Gang III, Lakarsantri, Surabaya itu sebagai Taman Rusa. Itu tidak heran, karena di taman itu memang terdapat 13 jenis rusa yang hidup dan berkembang secara sehat.

Setiap sore, lapangan yang dikelilingi pagar besi setinggi 2 meter itu ramai dikunjungi warga. Baik yang berasal dari Sambikerep maupun di luarnya. Jumlah hewan tersebut diketahui 13 ekor. Detailnya, tiga ekor rusa tutul dan sisanya rusa biasa. 

Anggit Hindarto, warga Menganti, Gresik, adalah salah satu pengunjung yang datang kemarin sore. Dia datang dengan anak perempuannya, Keinara, yang masih berusia 3 tahun. Dia mengaku mendapatkan informasi keberadaan Taman Rusa tersebut dari temannya yang kebetulan melintasi jalan itu. "Supaya anak saya tahu dan mengenal hewan rusa sekaligus sarana rekreasi yang murah," kata pria yang datang sejak pukul 15.30 itu. 

Di sekitar taman tersebut terdapat beberapa warga yang memang menjual sayur untuk dijajakan sebagai pakan rusa. Dari informasi yang didapat, Taman Rusa itu dimiliki perorangan. Beberapa nama yang disebut menolak berkomentar ketika dikonfirmasi. Camat Sambikerep Agus Setyoko juga tidak bisa dihubungi. (zam/c20/any)

BACA JUGA: Rusa Jantan Berahi, Dua Perempuan Jadi Korban


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Rusa  

Terpopuler