13 Terduga Teroris Ditangkap di Riau

Senin, 14 Juni 2021 – 18:52 WIB
Kepala Bagian Penerangan Umum Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan. Foto: ANTARA/Laily Rahmawaty

jpnn.com, JAKARTA - Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri menangkap 13 orang terduga teroris di Provinsi Riau, Senin (14/6) hari ini.

"Betul (penangkapan-red), jumlah 13 orang terduga teroris di wilayah Provinsi Riau," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.

BACA JUGA: Rama Akhirnya Ditangkap di Balikpapan, Perbuatannya Sungguh Mengerikan

Ramadhan belum menjelaskan apakah penangkapan 13 terduga teroris di Riau terkait dengan penangkapan terduga teroris yang ada di Makassar, Merauke dan Balikpapan.

Menurut Ramadhan, pihaknya masih menunggu pernyataan resmi dari Densus 88 terkait hal tersebut.

BACA JUGA: Dian Tato sudah Ditangkap, Buronan Itu Ditembak di Kedua Kakinya, Lihat

Selain itu juga, belum diketahui lokasi penangkapan 13 terduga teroris di Provinsi Riau, apakah terkonsentrasi di wilayah Pekanbaru atau di sejumlah wilayah.

"Belum dapat info dari Densus 88, nanti saja disampaikan keterangan lebih lanjut," kata Iqbal.

BACA JUGA: Dua dari 10 Terduga Teroris Merauke Pasangan Suami Istri, Mereka Jaringan Mana?

Sementara, sejumlah media memberitakan penangkapan seorang pria berinisial MZA di Jalan Muslimin, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau.

Operasi pencegahan dan penanggulangan teroris telah bergulir di Riau sejak lama, Agustus 2020 lalu, lima terduga teroris ditangkap di wilayah Kampar, Riau.

BACA JUGA: Booking Cewek Cantik Lewat Aplikasi MiChat, Tak Disangka, yang Datang Malah Waria Ganas

Bahkan November 2019, Densus 88 mengungkap tempat pelatihan teroris juga di Kampar.(antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler