Modifikasi

134 Modifikator Adu Gengsi di Honda Modif Contest Jakarta

Minggu, 15 Juli 2018 – 16:00 WIB
Honda Modif Contest 2018 di Jakarta. (Foto: ridha/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Ajang kontes modifikasi tahunan inisiasi PT Astra Honda Motor (AHM) bersama main dealer di seluruh Indonesia Honda Modif Contest 2018 memasuki seri keenam dari 15 seri yang digelar. Kini, dihelat di Jakarta melalui main dealer PT Wahana Makmur Sejati (Wahana Honda).

Honda Modif Contest 2018 dengan tema We Create We Ride yang digelar di Cempaka Mas, Jakarta Pusat pada Minggu (15/7), mendapat antusias dari para modifikator Jakarta dan Tangerang.

BACA JUGA: Wahana Honda Bangun Kepercayaan Konsumen Bigbike

Tercatat ada sekitar 134 peserta dengan kreasi modifikasi motor Honda mereka untuk menjadi yang terbaik di sembilan kelas yang dilombakan, antara lain matic and cub stock (bolt on), matic and cub advance, racing style, sticker decals, sport naked, sport fairing, community touring, all stock advance dan free for all.

Seluruh kelas diwajibkan menghadirkan motor maksimal dengan tahun pembuatan 2006 dan khusus kelas free for all peserta bebas dari syarat tahun pembuatan.

BACA JUGA: 4 Motor Sport Honda Tantang Warga Tangsel


Honda Modif Contest 2018 di Jakarta.

"Jakarta adalah kota dengan penggemar modifikasi motor yang banyak. Lewat honda Modif Contest ini kami tantang mereka untuk memamerkan kreativitas mengolah ide modifikasi motor," papar Head of Marketing Wahana Honda Ario.

BACA JUGA: Dagangan Wahana Ludes 6.300 Unit di JFK, Honda PCX Terlaris

Hingga saat ini, Honda tetap berkomitmen bahwa penilaian kontes modifikasi tidak saja soal seni memodifiksi tapi juga ditekankan syarat motor yang diturunkan tetap laiak dikendarai dengan seluruh fungsinya.

Dengan demikian, setiap peserta yang lolos di Honda Modif Contest sudah melewati tahapan uji jalan sejauh 300 meter.

Peserta yang menjadi terbaik di masing-masing kelas berkesempatan ikut dalam tahap final nasional Honda Modif Contes 2018. Sementara itu, pemenang juga berkesempatan mendapatkan hadiah utama dalam bentuk proyek membangun motor yang didampingi para modifikator-modifikator kelas dunia.

Selain tontonan motor-motor Honda yang unik nan eksotik, Wahana juga menyuguhkan beragam permainan dan hiburan untuk peserta dan pengunjung. Sekaligus juga, pengunjung juga bisa menikmati deretan produk motor Honda hingga kelengkapan aksesorinya.

"Kami harapkan ajang kreatif ini akan jadi sarana positif yang bisa dimanfaatkan anak muda Jakarta-Tangerang untuk meningkatkan kemampuan modifikasinya," pungkas Ario. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terjual 7000 Unit, Motor Sport Honda Sasar Warga Cibubur


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler