1,39 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada H-3 Lebaran

Sabtu, 30 April 2022 – 15:04 WIB
Pemudik sepeda motor menempelkan kertas berisi tulisan di bagian belakang motor saat melintasi jalur mudik Simpang Jomin, Karawang, Jawa Barat, Jumat (29/4). Tulisan tersebut berupa curhat mereka mengenai mudik. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 1.394.854 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-10 hingga H-3 Lebaran 2022 yang jatuh pada periode 22-29 April 2022.

Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan bahwa angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT), yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

BACA JUGA: Pukul 02.30, Arus Lalu Lintas Tol Jakarta-Cikampek Padat 43 Kilometer, Lihat

"Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini naik 17,6 persen jika dibandingkan lalin normal periode November 2021 dengan total 1.186.349 kendaraan," ujar Heru dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Untuk distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 733.159 kendaraan (52,6 persen) menuju arah timur (Trans Jawa dan Bandung), 395.082 kendaraan (28,3 persen) menuju menuju arah barat (Merak), dan 266.613 kendaraan (19,1 persen) menuju arah selatan (Puncak).

BACA JUGA: One Way dan Ganjil Genap Resmi Diterapkan Hari Ini Sampai 8 Mei 2022

Khusus untuk arah timur, lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 487.344 kendaraan, meningkat sebesar 81,2 persen dari lalin normal.

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 245.815 kendaraan, turun sebesar 5,5 persen dari lalin normal.

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 733.159 kendaraan, naik sebesar 38,6 persen dari lalin normal.

Sedangkan untuk arah barat, lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 395.082 kendaraan, meningkat sebesar 2,74 persen dari lalin normal.

Sementara itu untuk arah selatan, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 266.613 kendaraan, turun sebesar 2,2 persen dari lalin normal.

Dwimawan Heru menjelaskan Jasa Marga mencatat lalu lintas di GT Cikampek Utama sebanyak 105.016 kendaraan, naik hingga 165,5 persen pada H-3, Jumat (29/04), jika dibandingkan dengan lalu lintas normal pada periode November 2021. (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler