jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 15 judul original series bakal tayang di Vidio pada paruh pertama 2023.
Adapun 15 series tersebut terdiri dari berbagai genre dan dibintangi aktor serta aktris ternama tanah Air.
BACA JUGA: My French Film Festival 2023 Hadir di KlikFilm
Managing Director Vidio, Monika Rudijono mengatakan, pihaknya berupaya untuk terus menyuguhkan tontonan yang menghibur masyarakat.
Dia berharap, 15 series yang akan datang itu bisa diterima dan menghibur penonton.
BACA JUGA: Trailer Film Para Betina Pengikut Iblis Dirilis, Ini Para Pemainnya
"Vidio hadir memperkenalkan judul-judul original series terbaru yang akan semakin melengkapi koleksi konten lokalnya," kata Monika Rudjiono di Hotel Indonesia Kempinski, Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (25/1).
"Kami berharap kehadiran Vidio original series dapat terus mewarnai dan mendorong industri kreatif, khususnya perfilman di tanah Air," sambungnya.
BACA JUGA: Demi Film Bayi Ajaib, Adipati Dolken Belajar Bahasa Portugis
Adapun 15 judul series yang segera tayang pada 2023 mendatang, di antaranya Suami-Suami Masa Kini 2, Pertaruhan The Series Season 2, dan My Nerd Girl Season 2.
Kemudian, ada pula Open BO yang akan dibintangi Wulan Guritno, Aryo Wahab, dan Winky Wiriawan.
Series bergenre dark komedi dan thriller berjudul Katarsis, yang dibintangi Pevita Pearce hingga Sigi Wimala.
Selanjutnya ada Di Bulan Suci Ini, Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa, YOLO!, 96 Jam, Why?, Cinta Dua Masa, Love Ice Cream, dan Children of D'Bijis.
Tidak hanya mengumumkan original series terbarunya, Vidio juga mengungkapkan deretan pemain serta kreator yang ikut terlibat.
Adapun Vidio mengandeng sejumlah rumah produksi terbaik, seperti Screenplay Films, Sky Films, Amadeus Sinemagna, Imagine, 62 Creative, Paragon Pictures, MVP Entertainment, Rapi Films, dan Sinemaku Pictures. (mcr7/jpnn)
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita