19 Titik Banjir Di Jakarta Hari Ini

Pekerja Luar Kota Pilih Libur

Kamis, 17 Januari 2013 – 09:21 WIB
JAKARTA--Data sementara yang diperoleh JPNN dari TMC Polda sejauh ini ada 19 titik banjir. Di antaranya, di depan spbu mencong Ciledug, sekitar Giant Alam Sutera, seputaran pos 9 tanjung priuk, di depan Citraland Grogol, Kompleks Karang Tengah Permai, Jalan Bangka 9. Pondok Jaya dan di depan kantor dispenda Daan Mogot.

Selain itu juga di Pondok Kacang Timur Ciledug, Jalan raya Joglo, depan Don Bosco Kelapa Gading, Jalan Denpasar Kuningan, Jaksel, depan spbu Pluit Selatan, depan Balai Kartini, depan Samsat Daan Mogot, Kompleks Kartika Ciledug, Jalan Bojong Raya Cengkareng, depan Mercu Buana Meruya, Perumahan Taman Palem Lestari dan depan WTC Mangga Dua.

Sementara itu, Hujan deras dan banjir besar yang mengepung DKI Jakarta hari ini membawa dampak tersendiri bagi para pekerja yang tinggal di luar kota. Di antaranya dari Bekasi, Tangerang, dan Pamulang. Keinginan mereka untuk masuk kerja pagi tadi urung dilakukan karena sejumlah menuju Jakarta tertutup banjir.

Caca misalnya, seorang karyawan di perusahaan asing wilayah Jakarta Selatan. Ia memilih tidak berangkat dari rumahnya di Bekasi ke Jakarta karena sejumlah jalan yang akan dilaluinya seperti Kali Malang macet total dan terjadi banjir di beberapa titik di dekat kantornya.

"Begitu tahu jalanannya tertutup banjir, saya langsung balik arah. Pulang aja lah daripada enggak nyampe-nyampe juga," tuturnya melalui pesan singkat, Kamis (17/1).

Begitu juga dengan Reka, seorang karyawan perusahaan swasta di Jakarta. Ia mengaku tidak bisa berangkat kerja dari rumahnya di Pamulang karena banjir dan macet yang tidak dapat dihindari.

"Kantor saya kan di Jakarta Selatan, beberapa titik di sana banjir, mau berangkat pun susah, sampai sana juga pasti kebanjiran," ungkapnya.(flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banjir di Johar Baru Lebih Parah

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler