2 Juara Bertahan Angkat Koper dari Malaysia Open 2024

Jumat, 12 Januari 2024 – 17:11 WIB
Ganda campuran China Zheng Si Wei (kiri) dan Huang Ya Qiong. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Kejutan besar terjadi pada perempat final Malaysia Open 2024 Super 1000 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (12/1).

Dua juara bertahan tumbang, gagal ke semifinal, dan otomatis harus rela melepas statusnya sebagai petahana.

BACA JUGA: Malaysia Open 2024: Pengakuan Jorji Setelah Diadang Chen Yu Fei

Dari nomor ganda campuran, peringkat satu dunia Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong bertekuk lutut di hadapan ranking tujuh dunia dari Korea Kim Won Ho/Jeung Na Eun.

Zheng/Huang kalah rubber game 11-21, 21-18, 17-21. 

BACA JUGA: Indonesia Cuma Kirim 2 Wakil ke 8 Besar Malaysia Open 2024, Peluang Berat

Hasil itu membuat Zheng/Huang kini tertinggal rekor head to head dari Kim/Jeung 2-3.

Dari sektor tunggal putri, petahana Akane Yamaguchi takluk dari cewek China Zhang Yi Man.

BACA JUGA: Malaysia Open 2024: Tanpa Ganda Putri, Indonesia Tetap Turun dengan Kekuatan Terbaik

Duel antara peringkat tiga dunia (Akane) versus ranking 17 itu berjalan alot sejak awal.

Akane kalah rubber game 21-12, 17-21, 17-21 dalam laga berdurasi 55 menit.

Itu merupakan kekalahan pertama Akane dari Zhang Yi Man dalam lima pertemuan.

Kini tersisa tiga juara bertahan yang sedang atau akan mengayun raket di 8 besar, yakni tunggal putra Viktor Axelsen (Denmark), ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia), dan ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China). (bwf/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tegang, Fajar/Rian Kalah dari Ganda Nomor 1 Dunia di 8 Besar Malaysia Open 2024


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler