2 Laga Kebobolan 7 Gol, Edouard Mendy Kena Semprot Legenda Chelsea

Kamis, 07 April 2022 – 16:30 WIB
Arsip foto - Kiper Chelsea Edouard Mendy saat pemanasan menjelang pertandingan Liga Inggris melawan Newcastle United di Stamford Bridge, London, 15 Februari 2021. (Pool via REUTERS/ADRIAN DENNIS)

jpnn.com, LONDON - Legenda Chelsea Joe Cole memberikan kecaman kepada kiper Edouard Mendy yang tampil buruk saat jumpa Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions.

Dalam laga yang digelar di Stamford Bridge, Kamis (7/4) dini hari WIB, Chelsea harus menahan malu dilumat Los Blancos dengan skor 1-3.

BACA JUGA: Jantan, Pengakuan Nagelsmann Seusai Munchen Dihajar Villarreal Patut Diacungi Jempol

Tiga gol kemenangan Madrid datang dari hattrick Karim Benzema pada menit 21', 24', dan 46', sedangkan satu gol balasan dari Chelsea dicetak oleh Kai Havertz (40').

Joe Cole menyoroti aksi konyol Mendy di laga ini yang gagal mengamankan gawangnya dari kebobolan.

BACA JUGA: Kecewa Chelsea Dilumat Real Madrid, Thomas Tuchel Bongkar Borok The Blues

Bahkan, Mendy turut andil terhadap gol ketiga Madrid. Umpan Mendy yang terlalu lemah kepada Antonio Rudiger disambar Benzema dan dikonversi menjadi gol.

Sontak kejadian itu mengindikasikan koordinasi antarpemain Chelsea pada malam itu kurang begitu baik.

BACA JUGA: 5 Pemain Chelsea yang Tampil Memble Lawan Real Madrid, Nomor 2 Paling Hancur

"Edouard Mendy biasanya tampil apik. Namun, pada laga ini dia membuat kesalahan fatal dan gol tersebut membuyarkan fokus tim," ungkap mantan pemain West Ham pada medio 1998 hingga 2003 dalam laman BT Sport.

Dalam beberapa laga terakhir, kiper Timnas Senegal itu memang mendapat sorotan tajam karena penampilannya kurang menyakinkan.

Pada laga sebelumnya, Mendy, bahkan kebobolan empat gol dari tim promosi, Brentford, yang diciptakan Vitaly Janelt (50', 61'), Christian Eriksen (54), dan Yoane Wissa (87').

Total dari dua laga terkini, Mendy sudah kemasukan tujuh gol. Hal ini tentu menjadi sinyal bahaya bagi pasukan Thomas Tuchel.

Langkah Chelsea untuk melaju ke semifinal Liga Champions akan semakin berat lantaran leg kedua akan dimainkan di kandang Real Madrid, Santiago Bernabéu.(btsport/mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 3 Fakta Memalukan Kekalahan Bayern Munchen dari Villarreal, Nomor 2 Paling Tragis


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler