20 Orang Tewas Akibat Ledakan di Proyek Terowongan

Minggu, 20 Mei 2012 – 18:01 WIB

BEIJING  - Sebuah ledakan dilaporkan terjadi di sebuah terowongan yang sedang dalam proses pembangunan di Provinsi Hunan, China Sabtu (19/5) kemarin. Akibatnya, 20 orang tewas.

Dilaporkan AFP yang mengutip Xinhua, Minggu (20/5), ledakan terjadi ketika sebuah kendaraan yang membawa bahan peledak konstruksi sedang membongkar muatan di dalam terowongan yang berlokasi di Kota Zhuzhou itu. Namun pejabat yang berwenang masih belum memberi keterangan lebih rinci mengenai kejadian tersebut.
 
Empat pekerja berhasil ditarik keluar dengan selamat dari terowongan. Namun kini salah satunya berada dalam keadaan kritis.

Kecelakaan dan ledakan yang berhubungan dengan pekerjaan konstruksi sangat sering dilaporkan di China karena rendahnya standar keamanan dan keselamatan. Bulan November tahun lalu sebuah ledakan besar dalam proyek jalan di barat daya China menewaskan 7 orang dan melukai 200 orang lainnya. Ledakan berasal dari 3 kendaraan pengangkut bahan peledak yang terbakar.(afp/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Obama Kenang Donna Summer


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler