200 Ribu Unit Mitsubishi Outlander PHEV Sukses Merangsek ke 50 Negara

Kamis, 11 April 2019 – 23:30 WIB
Ilustrasi Mitsubishi Outlander PHEV. (Foto: Ist/jpnn)

jpnn.com - Mitsusbishi Motors Corporation terbilang sukses melahirkan SUV plug-in hybrid pertama di dunia, Mitsubishi Outlander PHEV, di mana sejak sejak pertama kali diluncurkan pada 2013, Outlander PHEV sudah terjual 200.000 unit.

Saat ini, Outlander PHEV tersebar ke 50 negara di seluruh dunia. SUV hybrid ini menjadi technology flagship MMC terkait mobil listrik yang kian menjadi trend.

 

BACA JUGA: Tampil di Shanghai, Konsep Mitsubishi Engelberg Ganti Nama

BACA JUGA: MitoSI Cicipi Langsung Mitsubishi Outlander PHEV di IIMS

Sepak terjangnya juga diakui, sejumlah penghargaan diraih mulai dari mobil plug-in hybrid terlaris di dunia (data akhir December 2018), juga menjadi mobil plug-in hybrid terlaris di Eropa selama 4 tahun (2015-2018).

BACA JUGA: Bagi Konsumen Mitsubishi Indonesia, Ada Kampanye Recall 7.932 Unit Kendaraan

Outlander PHEV merupakan mobil listrik (fully electric vehicle). Diperkuat dengan motor listrik di bagian depan, belakang, dan tidak menggunakan gearbox. Kombinasi ini menjadikan mobil ini hemat energi tanpa menghilangkan pengalaman berkendara khas Mitsubishi.

Disebutkan Outlander PHEV edisi 2019 memiliki level emisi 40 gram/km sementara konsumsi 1.8 liter/100km. Mobil ini menggunakan mesin bensin 2.4-liter dilengkapi baterai baru dengan kapasitas 15 persen lebih besar, output baterai 10 persen lebih besar dan output motor belakang 17 persen lebih baik.

BACA JUGA: Pendidikan Vokasi Mitsubishi Sukses Antar Ratusan Lulusan SMK ke Dunia Kerja

Selain itu juga dilengkapi driving modes: Sport Mode and Snow Mode. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ikhtiar Dukung Pendidikan Vokasi, Mitsubishi Donasikan 9 Unit Mobil ke SMK


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler