293 Atlet Adu Ketangkasan Di Kejuaraan Pencak Silat SHT Cup XIII

Sabtu, 02 Januari 2016 – 10:11 WIB
Foto: Batam Pos / JPNN.com

jpnn.com - BATAM - 293 atlet pencak silat dari seluruh Perguruan Sehati Hati Terate (PSHT) sekota Batam beradu ketangkasan di Kejuaraan Pencak Silat SHT Cup XIII dan Krida Siswa 2016 yang digelar di Lytech Home Centre, Bengkong, Jumat (1/1).

"PSHT menggelar ini untuk menjaring bakat-bakat pencak silat yang siap bertarung untuk mengharumkan nama Kepri," jelas panitia pertandingan, Suyatno yang juga Ketua Harian Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kepri di sela-sela pertandingan.

BACA JUGA: Persib Ditantang PBR Tanding di Bogor

Suyatno menjelaskan eksistensi pencak silat saat ini sebagai beladiri tradisional Indonesia telah berkembang menjadi sebuah olahraga prestasi yang populer.

"Karena banyak dipertandingkan di event-event olahraga besar seperti PON, Sea Games, dan lainnya," tutur seperti dikutip dari batampos.co.id (group JPNN), Sabtu.

BACA JUGA: Melawan Tim Hantu, Begini Perkiraan Pemain MU

Kompetisi yang digelar sampai Minggu (3/1) ini diikuti oleh 12 PSHT, 11 dari Batam dan 1 dari Tanjung Pinang. 

Sistem kompetisi membagi para pesertanya dalam 6 kategori, yakni usia dini putra dan putri, usia dini pra remaja putra dan putri, usia remaja putra dan putri, usia dewasa putra dan putri, master I putra dan putri, dan terakhir master II putra dan putri.(leo/ray)

BACA JUGA: Pelatih Arema Berharap Ada Kompetisi Reguler

BACA ARTIKEL LAINNYA... Van Gaal Sebut Sang Lawan Hantu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler