3 Agenda Penting di Kongres PSSI

Minggu, 20 Januari 2019 – 08:12 WIB
Ilustrasi PSSI. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, NUSA DUA - Beberapa agenda penting akan dibahas pada Kongres PSSI di Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1).

Setidaknya ada tiga isu utama yang bakal dibahas dalam agenda penting tersebut.

BACA JUGA: Kongres Tahunan PSSI: PSMS Medan Usung Misi Liga 1 Dihuni 22 Klub

Yakni, laporan program kerja 2018, laporan keuangan 2018, hingga pembahasan rencana 2019.

"Dalam program kerja itu, kan, ada kompetisi, timnas, pembinaan, macam-macan," kata anggota Exco PSSI Yoyok Sukawi, Sabtu (19/1).

BACA JUGA: Menpora Dorong Satgas Bikin Langkah-Langkah Membuat Efek Jera

Dia menambahkan, isu pengaturan skor juga akan dibahas dalam kongres itu.

Pasalnya, saat ini PSSI mendapat sorotan tajam perihal praktik match fixing.

BACA JUGA: Gelar Kongres Tahunan, Ini Agenda Penting PSSI

Beberapa petinggi PSSI juga sudah diperiksa oleh Satgas Antimafia Bola.

Salah satunya ialah Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria. Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono juga bakal diperiksa.

"Kami juga akan membahas isu-isu nasional seperti pengaturan skor dan lain sebagainya. Mungkin juga di situ tidak menutup kemungkinan dibahas tentang posisi exco yang kosong," tutur Yoyok. (ies/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kongres PSSI 2019 di Bali: Jumlah Voters Tersisa 85, Nih Datanya


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler