jpnn.com, KUALA LUMPUR - Tim nasional U-16 Indonesia memiliki tiga modal berharga untuk mengalahkan Vietnam pada laga kedua Grup C Piala Asia U-16 2018 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (24/9).
Faktor pertama adalah performa Indonesia yang lebih mengilap dibandingkan Vietnam pada laga perdana.
BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam: Sudah Edan, Lolos Sekalian
Indonesia mampu tampil edan ketika mengalahkan Iran yang berstatus tim unggulan dengan skor 2-0.
Sementara itu, Vietnam dipaksa mengakui kehebatan India satu gol tanpa balas.
BACA JUGA: Saatnya Timnas U-16 Hantam Vietnam, Kami Yakin Kalian Bisa
Faktor kedua adalah dukungan para penonton. Amiruddin Bagus Kahfi dan kawan-kawan mendapat dukungan langsung dari suporter Indonesia saat melawan Iran.
Hal yang sama juga diyakini akan terjadi ketika Indonesia melawan Vietnam dalam laga nanti.
BACA JUGA: Kabar Terbaru Cedera 2 Bintang Timnas U-16 Indonesia
Faktor ketiga adalah rekor Indonesia yang sangat menawan saat berjumpa Vietnam.
Tim berjuluk Garuda Asia itu tidak pernah menelan kekalahan saat melawan Vietnam dalam tiga pertemuan terakhir.
Indonesia bahkan mampu menjungkalkan Vietnam dengan skor 4-2 pada Piala AFF U-16 2018 di Sidoarjo, Jawa Timur, Agustus lalu.
Meski demikian, pelatih Indonesia Fakhri Husaini meminta pasukannya tidak meremehkan Vietnam.
”Vietnam membawa tim yang sama seperti kami. Materi pemain mereka bagus. Basic sepak bolanya juga baik. Mereka tim yang cukup kompak,” ujar Fakhri, Minggu (23/9). (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala Asia U-16 2018: Pujian Pelatih Vietnam untuk Indonesia
Redaktur & Reporter : Ragil