3 Fakta Mencengangkan Duel Maut Lazio vs Napoli, AC Milan Jadi Korban

Senin, 28 Februari 2022 – 08:14 WIB
Bomber Lazio Ciro Immobile (kanan) berduel dengan bek Napoli, Amir Rrahmani pada pekan ke-27 Serie A. Foto: Twitter/OfficialSSLazio.

jpnn.com, ROMA - Napoli memenangi laga dramatis kontra Lazio pada matchday ke-27 Serie A, Senin (28/2).

Bertandang ke Stadion Olimpico, Il Partenopei -julukan Napoli- unggul tipus 2-1 atas Lazio.

BACA JUGA: Barcelona Mengamuk di Camp Nou, Athletic Bilbao Hancur Berantakan

Kemenangan Napoli harus ditentukan hingga masa injury time babak kedua lewat gol dari Fabian Ruiz. Adapun satu gol lainnya diciptakan oleh Lorenzo Insigne (62').

Lazio hanya mampu mencetak satu gol hiburan via Pedro Rodriguez (88').

BACA JUGA: 3 Fakta Mengerikan Kemenangan Liverpool atas Chelsea, Nomor 2 Sempat Jadi Kutukan The Reds

Hasil ini mengantar Napoli naik ke puncak klasemen Serie A menggusur AC Milan. Skuad racikan Luciano Spaletti ini mengoleksi 57 poin, unggul selisih gol atas Milan.

Sementara itu, Lazio masih tertahan di peringkat ke-7 dengan 43 poin.

BACA JUGA: Siap-Siap, Raffi Ahmad Bakal Umumkan Bintang Baru Rans Cilegon FC, Siapa Dia?

Duel Lazio vs Napoli melahirkan sejumlah fakta menarik. Jpnn.com telah menghimpun beberapa di antaranya, simak di bawah ini.

1. Napoli belum terkalahkan dalam delapan laga terakhir di Serie A dengan perincian enam kali menang dan dua kali imbang.

2. Napoli juga menjadi tim dengan jumlah kebobolan paling minim di Serie A hingga pekan ke-27. Tercatat, gawang Il Partenopei baru kemasukan 19 gol.

3. Lazio memperpanjang tren negatinya, yakni belum pernah menang dalam empat pertandingan terakhir dengan perincian tiga kali imbang dan sekali kalah.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler