4 Kelebihan Memiliki Kekasih Introvert

Jumat, 30 April 2021 – 09:39 WIB
Ilustrasi Pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SIAPA bilang memiliki kekasih introvert atau tertutup itu membosankan?

Justru Anda menemukan tantangan unik memiliki kekasih dengan sifat ini.

BACA JUGA: Pasangan Cemburuan, Taklukkan dengan 5 Cara Ini

Berikut ini beberapa kelebihan memiliki kekasih dengan sifat tertutup, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Mau mendengar

BACA JUGA: 5 Pekerjaan yang Cocok untuk Orang Introvert

Introvert tidak suka bicara, mereka tidak suka bercerita kepada orang lain.

Namun, ketika hubungannya sudah di level nyaman, maka dia akan dengan mudah membuka diri.

BACA JUGA: Siap-Siap Tunggu Aksi Stephanie di Introvert Boss

Dia menceritakan segala hal tentang dirinya, mulai dari yang penting sampai hal sepele sekalipun.

Mengenai apa makanan favoritnya, lagu kesukaannya, film yang selalu ditonton berulang kali, atau bahkan tentang keluarganya.

Kenyamanan membuat seorang introvert percaya pada seseorang.

2. Sering tertawa

Meski seseorang memiliki karakter introvert, tetapi jika sedang berbahagia karena jatuh cinta tetap tak akan bisa menutupi.

Dia kelihatan lebih bahagia dan banyak tertawa saat berada di dekatmu atau ketika dia selalu tertawa pada setiap lelucon yang kamu lontarkan.

Meski gurauan paling konyol dan tak lucu sekalipun, itu termasuk ciri orang introvert jatuh cinta.

3. Salah tingkah

Pada seorang introvert akan benar-benar terlihat jelas gerak-gerik salah tingkahnya karena mereka akan berpikir keras untuk merespon lawan bicaranya atau saat sedang melakukan suatu kegiatan.

Nah, kalau dia sering tertangkap salah tingkah, bisa jadi dia benar-benar menaruh perhatian padamu.

Sudah menjadi rahasia umum jika orang introvert lebih menyukai tindakan nyata dibandingkan kata-kata.

Jadi, daripada memberimu kode-kode atau gombalan, mereka lebih senang menunjukkan rasa sayangnya melalui tindakan.

Contoh tindakannya yaitu, selalu siap membantumu kapanpun mengalami kesulitan dan memberikanmu hadiah di momen itu.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler