3 Pemain PSS yang Bisa Hadirkan Petaka Bagi Persib, Nomor 2 Bek Rasa Striker

Jumat, 19 Agustus 2022 – 11:08 WIB
Para pemain PSS Sleman merayakan gol yang dicetak Dave Mustaine (depan). Foto: Liga Indonesia Baru.

jpnn.com, SLEMAN - Duel panas tersaji di pekan ke-5 Liga 1 2022/23 saat PSS Sleman menjamu Persib Bandung.

Duel PSS vs Persib digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022) malam WIB.

BACA JUGA: Persib Optimistis Curi Tiga Poin di Kandang PSS

Maung Bandung terbang ke Sleman dengan misi tiga poin untuk memperbaiki posisi di tabel klasemen Liga 1 2022/23.

Persib saat ini masih tercecer di peringkat ke-14 karena baru mengumpulkan empat poin dari empat laga.

BACA JUGA: Jadwal Pertandingan Liga 1 Hari Ini, Ada PSM vs Arema dan PSS Kontra Persib

Namun, upaya Persib untuk mencuri kemenangan tidaklah mudah. Sebab, laga dimainkan di markas PSS, yang terkenal memiliki suporter fanatik.

Tak cuma itu, tim berjuluk Super Elja tersebut juga punya sederet pemain berkelas yang bisa menghadirkan petaka bagi David Da Silva dan kawan-kawan.

BACA JUGA: Perkembangan Cedera Beckham Persib, Masih ada Nyeri

Pada aritkel ini, JPNN.com akan memaparkan tiga pemain PSS yang berpotensi menghadirkan petaka bagi Persib. Simak ulasannya berikut ini:

1. Todd Rivaldo Ferre

Pemuda asal Papua ini langsung menjadi pilihan utama sejak datang dari Persipura Jayapura di musim 2022/23.

Todd juga sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena baru saja mencetak gol pertama di Liga 1 2022/23 di laga sebelumnya.

Kecepatan dan kelincahan pemain 23 tahun ini jelas menjadi ancaman nyata bagi lini pertahanan Persib Bandung.

2. Tallysson Duarte

Bek yang baru mencicipi atmosfer Liga Indonesia itu langsung menyatu bersama PSS Sleman. Tak cuma tangguh dalam bertahan, Tallysson juga aktif membantu penyerangan.

Total, Tallysson sudah mengoleksi dua gol dan menjadi top skor sementara PSS di Liga 1 2022/23.

Pesepak bola 27 tahun itu dikenal piawai dalam memanfaatkan situasi bola mati. 

3. Ze Valente

Merupakan jenderal lini tengah PSS Sleman. Pemain berkebangsaan Portugal itu telah mencetak dua assist di Liga 1.

Untuk menghambat serangan PSS, Persib harus menghentikan sumber umpan yang kerap diberikan oleh Ze Valente.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler