JPNN.com

3 Tahun Terapkan Direct License, Anji: Enggak Ribet

Jumat, 28 Februari 2025 – 13:05 WIB
3 Tahun Terapkan Direct License, Anji: Enggak Ribet - JPNN.com
Anji saat ditemui di Kementerian Hukum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (27/2). Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Anji turut berkomentar soal izin penggunaan lagu serta pembayaran royalti kepada pencipta karya secara langsung atau direct license, yang kerap tidak menjadi pilihan.

Selaku penyanyi dan pencipta lagu, Anji dengan jelas dapat merasakan situasi pada dua posisi profesi tersebut.

BACA JUGA: Soal Rumor Selingkuh, Juliette Angela Minta Maaf kepada Anji

Pelantun Dia tersebut menilai melakukan direct license kepada para pencipta lagu bukan hal yang sulit.

Anji mengaku sudah mempraktikan sistem direct license selama tiga tahun, dan tidak merasa kerepotan mengenai hal tersebut.

BACA JUGA: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget

"Saya sudah memberlakukan ini, sudah mempraktikkan ini, dan enggak ribet. Apa yang ditakutkan tentang keributan itu, tidak terjadi," kata Anji saat ditemui di Kementerian Hukum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (27/2).

Anji menyebut sistem direct license justru dianggap mempermudahnya, karena pembayaran royalti bisa selesai dengan cepat tanpa perantara.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Kabar Terkini Kasus Sukatani, Ibunda Thariq Bicara Perubahan

Mengingat, antar penyanyi dan pencipta lagu kemungkinan saling terhubung, sehingga dijamin lebih mudah berkomunikasi.

Menurut Anji, pembayaran lisensi hak cipta ketika manggung yang menggunakan perantara seperti Event Organizer, lebih sering merugikan para pencipta lagu.

Lantaran tak jarang, Event Organizer selaku penyelanggara tidak memiliki koneksi dengan pihak label maupun pencipta lagu.

"Jika EO yang meminta izin, itu akan sulit, karena banyak sekali EO yang tidak berkecimpung di industri musik, misalnya acara wedding, pameran, acara pensi, dan lain-lain," kata Anji menjelaskan

"EO belum tentu punya nomor pencipta lagu, sementara dari artis atau manajemen itu sangat mudah, terkoneksi. Ekosistemya terhubung," ujarnya lagi dengan panjang lebar. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler