jpnn.com - MEMPHIS - San Antonio Spurs kehilangan kekuatannya sebagai juara bertahan NBA. Pasalnya, kekalahan demi kekalahan terus saja dialami Spurs pada NBA musim 2014/2015 ini.
Terbaru, Spurs ditekuk Memphis Grizzlies dengan skor 87-95 dalam laga yang dilangsungkan di FedExForum, Rabu (31/12) WIB. Itu adalah kekalahan ke-14 yang diterima Spurs dalam 33 pertandingan.
BACA JUGA: Andy Murray Dapatkan Sponsor Baru
Kekalahan Spurs tak lepas dari performa gemilang yang ditunjukkan point guard tuan rumah Mike Conley. Dalam laga itu, Conley mampu menyumbangkan 30 poin dan enam assist.
Performa Conley disempurnakan center Marc Gasol yang mampu membukukan 17 poin, sembilan rebound dan lima assist. Itu adalah kemenangan kedua secara beruntun yang dibukukan Grizzlies.
BACA JUGA: Torres Comeback, Simeone Dituntut Lebih Jeli
Di kubu Spurs, Marco Belinelli dan Cory Joseph masing-masing mendonasikan 18 angka. Sementara, Tim Duncan yang biasanya tampil garang kali ini hanya bisa menjaringkan sembilan poin. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Van Gaal Ternyata Penggemar Chinese Food
BACA ARTIKEL LAINNYA... El Shaarawy Tegaskan Bertahan di Milan
Redaktur : Tim Redaksi