38 Finalis Berebut Mahkota "Bulu Burung Merak"

Rabu, 07 Oktober 2009 – 20:30 WIB
Sebagian dari para finalis Pemilihan Puteri Indonesia 2009. Foto: Agus Srimudin/JPNN.
JAKARTA - Sebanyak 38 finalis Puteri Indonesia lainnya akan berlomba menarik simpati guna memperebutkan crowne (mahkota) yang berasal dari Emas Putih PLGPersembahan mahkota itu merupakan hasil kerjasama Yayasan Puteri Indonesia (YPI) dengan PT Hartono Wira Tanik (HWT)

BACA JUGA: Axl Rose Dituding Plagiat Lagu

Konsep baru mahkota itu sendiri terletak pada campuran emas dan logam yang menyerupai bulu burung merak.

Saling menunjukkan kemampuan menuju malam final, sejak Selasa (6/10) malam para finalis mulai mendapatkan penilaian dari tim juri
"Malam ini mulai penjurian menuju malam final

BACA JUGA: Julia Ancam Polisikan Ayahnya

Kalau kemarin malam penilaian khusus malam bakat," ujar Canang, panitia final Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) XIV/2009 di Jakarta, Rabu (7/10) malam.

Penilaian sendiri dilakukan dari berbagai aspek, mulai dari kecantikan, keterampilan dan kecerdasan atau wawasan, atau akrab dikenal memiliki kriteria 3B, yaitu Kecerdasan (brain), penampilan menarik (beauty) dan berperilaku baik (behaviour)
"Kita memang siapkan persembahan menarik bagi para puteri

BACA JUGA: Tuai Kritik di Catwalk Pertama

Termasuk mahkota untuk juara pertama dan runner-upTapi konsep mahkota ini berbeda dari tahun sebelumnya," bebernya.

Kenapa harus spesial? Canang menyebutkan salah satu alasannya adalah karena Puteri Indonesia merupakan simbol kecantikan wanita Indonesia, yang tidak hanya berwajah menawan, namun juga memiliki wawasan yang luas, kemampuan, serta kepribadian yang baikArtinya, merupakan sebuah kebanggaan tersendiri untuk menjadi panutan wanita Indonesia dan mengenakan Mahkota Puteri Indonesia.

Secara lebih detail dipaparkan, mahkota Puteri Indonesia 2009 yang akan diperebutkan oleh para kontestan dari seluruh penjuru tanah air kali ini, memiliki bentuk menyerupai bulu burung merak, salah satu satwa Indonesia yang memiliki bulu yang indahMahkota Puteri Indonesia 2009 juga bertaburkan batu-batuan alam dan mutiara Indonesia, melambangkan kekayaan alam yang dimiliki oleh bangsa Indonesia, yang memberikan kesan mewah dan elegan serta memancarkan kecantikan dan keanggunan seorang Puteri Indonesia sejati.

Emas Putih PLG sendiri merupakan inovasi perhiasan emas putih dari PT HWT, yang terbuat dari campuran emas dan logam Platinum Group Metal (PGM), sehingga memiliki warna dasar putih dan tidak dapat berubah warnaPerhiasan Emas Putih PLG ini disebutkan juga tidak mengandung nikel, sehingga tidak menimbulkan iritasi terutama pada kulit yang sensitif"Diharapkan dengan sentuhan Emas Putih PLG pada Mahkota Puteri Indonesia 2009, akan menunjang penampilan serta meningkatkan kepercayaan diri Puteri Indonesia 2009," harap Canang pula.

Malam sebelumnya, para finalis telah bertarung menunjukkan kepiawaian kesenian daerahnya masing-masing, di mana tiga di antaranya akhirnya dipilih oleh dewan juri sebagai nominasi Puteri BerbakatMereka yang beruntung itu masing-masing ialah Imelda Nadjat Timbang dari Kalteng, Anastasia Margaret dari Sulawesi Utara, serta Maya Nita dari Jawa Barat(gus/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 50 Finalis Berebut Naik Ferrari di Italia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler