Badminton Asia Team Championships 2018

4 Besar: Tiongkok Ladeni Korea, Indonesia Vs Jepang

Jumat, 09 Februari 2018 – 14:56 WIB
Tunggal putri Tiongkok, Chen Yufei. Foto: AFP

jpnn.com, ALOR SETAR - Ulangan semifinal sektor putri Badminton Asia Team Championships (BATC) di Hyderabad India dua tahun lalu, terjadi lagi di Alor Setar Malaysia 2018. Tiongkok versus Korea.

Tim putri Tiongkok yang datang ke Alor Setar berstatus juara bertahan, menjadi skuat terakhir yang memastikan tiket 4 Besar BATC 2018.

BACA JUGA: Masuk 4 Besar BATC, Indonesia Tembus Piala Uber 2018

Pada pertandingan perempat final di Stadium Sultan Abdul Halim, Jumat (9/2) siang WIB, Tiongkok menyingkirkan Thailand 3-1.

Meski tanpa ganda putri ranking satu dunia Cheng Qingchen/Jia Yifan, Tiongkok masih punya dua tunggal terbaik mereka, Chen Yufei (ranking 8 dunia) dan He Bingjiao (9). Sementara Thailand tak diperkuat tunggal putri peringkat tiga dunia Ratchanok Intanon.

BACA JUGA: Taklukkan India, Putri Indonesia Tantang Jepang di Semifinal

Tiongkok mengambil poin dari Thailand lewat dua ganda dan satu tunggal. Sementara tim Negeri Gajah Putih hanya satu poin dari nomor tunggal.

Dengan hasil ini, Tiongkok pun akan meladeni Korea di semifinal. Sebelumnya, Korea lolos setelah menyingkirkan Malaysia 3-0.

BACA JUGA: Singkirkan Malaysia, Tim Putri Korea Tembus 4 Besar

Pertemuan Tiongkok dengan Korea ini mengingatkan kembali duel mereka di BATC edisi pertama dua tahun lalu di India. Saat itu Tiongkok menang 3-0 atas Korea, lolos ke final hingga juara setelah mengalahkan Jepang.

Selain pertemuan Tiongkok dan Korea, di semifinal yang akan mulai digelar pukul 11.00 WIB besok, akan mempertemukan Indonesia versus Jepang. Indonesia tembus 4 Besar setelah mengalahkan India 3-1, sedangkan tim sarat bintang Jepang, menundukkan Taiwan dengan skor 3-0. (adk/jpnn)

Semifinal BATC 2018 putri:
Jepang vs Indonesia
Tiongkok vs Korea

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menang Atas Taiwan, Putri Jepang ke Semifinal


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler