4 Cara Mudah untuk Mengatasi Gangguan Lambung

Rabu, 19 April 2023 – 05:35 WIB
4 Cara Mudah untuk Mengatasi Gangguan Lambung. Foto: dok. Sido Muncul

jpnn.com, JAKARTA - Gangguan lambung merupakan masalah Kesehatan yang sering dialami banyak orang. Kondisi ini disebabkan oleh iritasi atau inflamasi pada dinding lambung akibat peningkatan produksi asam lambung.

Gejala umum yang muncul pada gangguan lambung adalah maag, begah, mual dan kembung. Jika tidak diatasi dengan baik, kondisi ini dapat menyebabkan komplikasi yang lebih serius.

BACA JUGA: GERD dan Gangguan Lambung Bisa Diatasi dengan Jenis Madu Herbal ini

Agar lambung tetap sehat, ada beberapa cara yang dapat dilakukan, di antaranya:

1. Konsumsi Makanan Sehat

Teratur mengonsumsi makanan yang sehat dapat membantu menjaga kesehatan lambung. Hindari makanan yang pedas, mengandung kafein, alkohol, atau cokelat yang dapat memicu peningkatan produksi asam lambung. Sebaiknya konsumsi makanan yang mengandung serat, rendah lemak, dan tidak pedas.

BACA JUGA: Penderita Mag, Ini 5 Obat Asam Lambung yang Aman Anda Konsumsi

2. Hindari Stres

Stres dapat memicu peningkatan produksi asam lambung yang dapat merusak dinding lambung. Usahakan untuk menghindari situasi yang dapat memicu stres, seperti beban kerja yang berlebihan atau konflik interpersonal. Lakukan relaksasi seperti meditasi, yoga atau aktivitas yang membantu meredakan stres.

3. Berolahraga

Olahraga secara teratur dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh, termasuk lambung. Namun hindari olahraga yang terlalu berat dengan intensitas tinggi karena dapat memicu peningkatan produksi asam lambung.

BACA JUGA: Waduh, 4 Obat Ini Bikin Asam Lambung Anda Kumat Kembali

4. Menghindari Merokok

Merokok dapat merusak dinding lambung dan memicu peningkatan produksi asam lambung. Usahakan untuk tidak merokok dan menghindari paparan asap rokok

Selain cara-cara di atas, Anda bisa mengonsumsi Esemag yang diformulasi untuk mengatasi gangguan lambung dan menjaga kesehatan lambung.

Minuman herbal yang diproduksi oleh Sido Muncul ini hadir dalam bentuk cair dan tablet kunyah dengan rasa mint yang enak dan tidak memiliki sensasi kapur.

Esemag baik dikonsumsi setiap hari karena dibuat dari bahan-bahan alami seperti zat aktif kunyit, licorice dan meniran. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler