JPNN.com

4 Gol Mewarnai Laga Malut United Vs PSM Makassar

Selasa, 17 Desember 2024 – 17:48 WIB
4 Gol Mewarnai Laga Malut United Vs PSM Makassar - JPNN.com
Malut United vs PSM Makassar di Kie Raha. Foto: IG malutunitedfc

jpnn.com - TERNATE - Laga sengit pada pekan ke-15 BRI Liga 1 di Stadion Kie Raha, Ternate, Selasa (17/12) sore WIB yang mempertemukan tuan rumah Malut United versus tamunya; PSM Makassar berakhir tanpa pemenang.

Malut United unggul lebih dahulu melalui Yance Sayuri pada menit ke-6.

BACA JUGA: Bali United Vs PSM Makassar: Tuan Rumah Selamat Berkat Rahmat

PSM Makassar membalas satu menit berselang, melalui Daisuke Sakai.

Tamu berbalik unggul melalui gol Syahrul Lasinari di menit ke-21.

BACA JUGA: Persib Bandung Vs Malut United 2-0, Rekor Tak Terkalahkan Bertambah Panjang

BACA JUGA: PSS Sleman vs PSIS Semarang: Mazola Junior Sudah Siapkan Strategi Redam Tim Tamu

Masih di babak pertama, sahibulbait menyamakan kedudukan melalui gol Cassio Scheid beberapa saat sebelum turun minum.

Pada babak kedua, meski kedua tim bermain lebih menghibur, tak ada gol yang tercipta.

Hasil yang mungkin disesali PSM, lantaran satu poin tak cukup untuk mereka kembali ke 4 Besar menggusur Bali United dan Persija Jakarta.

Sementara itu, buat Malut United yang musim lalu masih berjibaku di Liga 2, hasil ini membuat Sayuri dan kawan-kawan berada di urutan ke-12 dengan 19 poin. (adk/jpnn)

Klasemen Liga 1
flashscore


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler