jpnn.com - Buah murbei atau mulberry ternyata memiliki banyak khasiat untuk kecantikan. Para wanita harus tahu.
Meskipun ukurannya kecil, tahukah Anda kalau buah murbei memiliki manfaat yang lebih besar dibandingkan ukurannya.
BACA JUGA: Cegah Penuaan Dini dengan 5 Bahan Alami Ini
Berikut manfaar buah mubei yang perlu diketahu.
1. Anti penuaan
BACA JUGA: 5 Makanan ini Bermanfaat untuk Mencegah Penuaan Dini
Kandungan antioksidan tinggi di murbei mampu melawan radikal bebas di kulit yang menyebabkan munculnya penuaan dini.
2. Pemutih kulit
Sejak dulu, murbei sering dipakai untuk memutihkan kulit sekaligus mengatasi noda hitam di wajah.
3. Pelembab
Untuk melembabkan wajah, campurkan buah murbei dengan minyak kelapa atau minyak zaitun sebelum dioleskan di muka.
4. Obat kulit
Rebusan daun pohon murbei bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit dan iritasi. (mg7/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh