4 Lagu Biru Baru yang Wajib Didengar, Cocok di Berbagai Suasana

Minggu, 26 Juni 2022 – 18:01 WIB
Biru Baru di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (24/6). Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Biru Baru menjadi salah satu grup musik yang mencuri perhatian pendengar belakangan ini.

Sejak kemunculan di industri musik Indonesia, duo beranggotakan Goldan Tambayong (Goldan) dan Talitha Belinda Esmeralda (Tata) itu telah meluncurkan satu album serta sejumlah single.

BACA JUGA: Biru Baru Garap Album Kedua, Ini Bocorannya

Biru Baru mengusung nuansa ethnic art pop di berbagai karya yang telah dirilis secara mandiri maupun sejak bergabung dengan JUNI Records.

Berikut 4 lagu dari Biru Baru yang wajib didengar:

BACA JUGA: Biru Baru Terinspirasi Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck

1. Biru Baru - Terbenam

Biru Baru merilis single Terbenam pada September 2021 lalu.

BACA JUGA: Biru Baru yang Punya Daya Tarik

Lagu tersebut memiliki esensi tentang mensyukuri hidup.

Terbenam lahir berdasarkan pengalaman Tata saat bepergian menggunakan pesawat.

Menurutnya, lagu Terbenam diharapkan menjadi mantra agar manusia dapat bangkit kembali saat terpuruk atau merasa belum cukup terhadap diri sendiri.

Semua hal terkait lagu, mulai dari isian hingga jenis instrumentasi diproduksi oleh Biru Baru.

Aransemen musik dari lagu Terbenam dibalut elemen ritmik dan petikan gitar elektrik yang muncul sepanjang lagu.

Isian lagu didukung juga dengan kemahiran Tata dalam memainkan drum dan perkusi.

Mood dari lagu Terbenam terasa dari aransemen lebar dengan penggunaan reverb dominan namun tetap pada porsinya.

2. Biru Baru - Benderang!

Lagu Benderang menjadi karya kedua Biru Baru bersama JUNI Records.

Mengusung topik cinta, lagu itu ditujukan Biru Baru untuk sosok spesial di hidup mereka.

Sosok tersebut tidak terbatas pada pasangan lawan jenis, tetapi bisa juga untuk teman dekat, rekan kerja, keluarga, atau bahkan hewan peliharaan kesayanganmu sendiri.

Biru Baru mengalami sedikit perubahan dalam produksi lagu Benderang!.

Untuk pertama kalinya, Biru Baru ditemani oleh Kamga sebagai vocal director yang membantu membuat dan memilah nada-nada vokal pada sesi rekaman.

Musik dan aransemen tetap dilakukan oleh Biru Baru dengan energi yang lebih besar.

Lagu Benderang! memiliki energi yang festive, bright, dan joyful, terasa dari penyematan instrumen tradisional, yaitu calung, yang membangun mood bahagia.

3. Biru Baru - Nostalgia, Nostalgia

Biru Baru mengajak pendengar masuk ke mesin waktu lewat lagu terbaru berjudul 'Nostalgia, Nostalgia'.

Lagu tersebut bercerita tentang kerinduan bertemu dan bermain bersama teman-teman yang belakangan harus berjarak.

Fakta menarik tentang single ketiga dari Biru Baru itu yakni bagian intro terinspirasi dari bunyi tetesan air AC yang bocor terkena ember di studio.

Dari bunyi tetesan itu, terciptalah satu intro dan beat yang membuka lagu Nostalgia, Nostalgia.

4. Biru Baru - Terang

Terang merupakan lagu yang baru diluncurkan oleh Biru Baru.

Lagu Terang bercerita tentang seseorang yang menemukan sosok pasangan ideal dan bisa menerangi hidupnya di berbagai kondisi.

"Ini merupakan salah satu lagu berbahasa Indonesia dengan lirik romantis yang pernah kami buat," kata Goldan dari Biru Baru di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (24/6).

Biru Baru menulis lirik lagu dan progresi atau susunan chord lagu dalam waktu semalam.

Lagu Terang dibuat berdasarkan pengalaman pribadi personel yang mengambil referensi dari menonton film.

"Gue selalu terkesima sehabis nonton film dan lagu Terang ini terinspirasi dari film The Notebook dan Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Dari euforia menonton film tersebut, gue mengumpulkan ide dan mengambil aransemen modern dan agak menyentil ke ballad classic untuk Terang," jelas Tata Biru Baru.

Semua lagu dari Biru Baru sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital termasuk YouTube. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler