4 Pemain Guinea yang Berpotensi Mengancam Timnas U-23 Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 – 14:11 WIB
Guinea memanggil Ilaix Moriba untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada play off Olimpiade Paris 2024. Foto: X/IlaixMK

jpnn.com - Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi laga berat melawan Guinea pada play off Olimpiade Paris 2024.

Duel Indonesia vs Guinea akan dihelat di NF Clairefontaine, Clairefontaine-en-Yvelines, Prancis, 9 Mei mendatang.

BACA JUGA: Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Wapres Maruf Optimistis Garuda Muda Menang

Guinea U-23 jelas bukan lawan sembarang. Tim asal Afrika itu mayoritas dihuni oleh pemain yang merumput di Eropa.

Selain itu, Guinea juga berstatus peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023.

BACA JUGA: Penyebab Duel Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup

Ada beberapa penggawa Guinea yang berpotensi memberikan ancaman besar bagi Garuda Muda.

Satu nama yang mencolok ialah Ilaix Moriba. Guinea kabarnya memanggil eks pemain Barcelona itu untuk laga melawan Indonesia.

BACA JUGA: Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Jokowi: Harus Optimistis Menang

Saat ini, Ilaix berseragam klub La Liga, Getafe. Bersama klub berjuluk Azulones itu, Ilaix tampil dalam 11 pertandingan dan memberikan 12 assist.

Pengalaman Ilaix juga tak main-main di benua biru. Pada musim lalu, pesepak bola berusia 21 tahun itu merupakan salah satu pemain penting bagi Valencia, salah satu klub dengan nama besar di Spanyol.

Sederet pengalaman Ilaix Moriba itu tentu menjadi ancaman nyata bagi Timnas U-23 Indonesia.

Selain Ilaix, ada beberapa pemain Guinea lainnya yang bisa membahayakan Garuda Muda.

Melansir twitter @Joueurs_GN, Guinea memanggil tiga pemain baru, yakni Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite.

Ketiga nama di atas semuanya merumput di Eropa.

Saidow Sow merupakan bek Strasbrough di Ligue 1, kompetisi kasta teringgi Liga Prancis. Pemain berusia 21 tahun itu sudah tampil dalam 14 laga di musim ini.

Adapun Facinet Conte ialah bomber klub kasta kedua Liga Prancis, SC Bastia. Penyerang berpostur 175 cm itu telah mengemas enam gol dan empat assist dalam 22 pertandingan.

Kemudian, Ibrahim Diakite merupakan bek klub Liga Swiss, FC Stade Lausanne Ouchy, yang dipinjam dari klub Ligue 1, Reims.(mcr15/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler