4 Pernyataan Sherina Munaf Setelah Positif Covid-19

Kamis, 08 Juli 2021 – 05:06 WIB
Sherina Munaf di Nagari Sumpur, Tanah Datar. Foto: Instagram/sherinasinna

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi sekaligus aktris Sherina Munaf mengumumkan bahwa dirinya positif terinfeksi covid-19.

Melalui akun miliknya di Instagram Story, dia menyampaikan sedikitnya 4 pernyataan terkait keadaannya.

BACA JUGA: Ayu Ting Ting Bersedia Nikah dengan Robby Purba?

1. Positif covid-19 setelah tes.

Sherina Munaf dinyatakan positif terinfeksi covid-19 setelah menjalani tes PCR.

BACA JUGA: Dede Sunandar Terima Bantuan dari Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting

"Hasil tes PCR saya adalah positif," ungkap Sherina Munaf, Rabu (7/7).

2. Tidak ke mana-mana.

BACA JUGA: Jawaban Olla Ramlan Soal Kemungkinan Lepas Hijab

Pemain film Petualangan Sherina itu mengaku tidak pergi ke mana-mana sebulan terakhir.

Bahkan, Sherina Munaf juga tidak banyak kontak dengan orang lain belakangan ini.

"Gue enggak ke mana-mana, enggak kontak sama siapa-siapa, enggak pernah selama sebulan ini," jelasnya.

3. Kemungkinan penyebab terpapar.

Pelantun Cinta Pertama dan Terakhir itu tidak tahu bisa tertular covid-19 dari mana.

Sebab, Sherina Munaf belakangan tidak keluar rumah maupun kontak dengan banyak orang.

"Entah dari paket, entah salah satu keluarga gue ada yang OTG, karena bokap masih beberapa kali ke supermarket untuk stok makanan di rumah," bebernya.

4. Imbauan.

Sherina Munaf kemudian mengimbau masyarakat agar terus memperketat protokol kesehatan dan patuh PPKM Darurat..

Menurutnya, semua bisa saja terpapar covid-19.

"Please, yang masih rada kendor, kencengin lagi. Gue enggak ke mana-mana aja kena," tutup Sherina Munaf. (ded/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler