jpnn.com, JAKARTA - SELAMA berabad-abad, orang telah menggunakan teh herbal untuk meringankan masalah pencernaan.
Teh herbal tertentu bisa merangsang sistem pencernaan dan membantu meringankan sembelit. Sembelit adalah ketika seseorang buang air besar kurang dari tiga kali dalam seminggu.
BACA JUGA: 3 Teh Herbal Ini Ampuh Atasi Jerawat yang Mengganggu
Namun, beberapa orang mungkin merasa sembelit jika tidak buang air besar setiap hari. Kotoran mungkin keras, kering, dan sulit dikeluarkan.
Teh herbal tertentu bisa membantu mengatasi sembelit, baik secara langsung maupun tidak langsung.
BACA JUGA: Ingin Turunkan Berat Badan, Minum 4 Teh Herbal Ini
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Teh peppermint
BACA JUGA: Raih 6 Manfaat Rutin Meminum Teh Herbal
Banyak orang yang telah memilih teh herbal sebagai obat alami untuk mengatasi masalah pencernaan selama ribuan tahun lamanya dan salah satunya yaitu teh peppermint.
Peppermint yakni tanaman hijau yang terkenal karena rasanya yang menyegarkan dan bisa mengobati sakit perut secara alami.
2. Teh jahe
Tak hanya peppermint, teh jahe cukup populer sebagai minuman pelancar BAB berkat senyawa di dalamnya, yaitu gingerol dan shogaol.
Kedua senyawa ini diklaim bisa membantu merangsang kontraksi dan pengosongan lambung.
Hal tersebut memungkinkan jahe membantu mengatasi gejala sembelit, seperti mual, kram, kembung, dan masalah pencernaan lainnya.
3. Teh adas
Tak kalah populer dengan peppermint, adas merupakan tanaman herbal yang berasal dari foeniculum vulgare.
Tanaman adas memiliki rasa yang mirip dengan licorice dan bisa dikonsumsi baik dalam keadaan mentah maupun matang.
Tanaman herbal yang kaya antioksidan ini bisa dijadikan sebagai minuman teh untuk melancarkan buang air besar.
4. Teh hitam
Teh hitam merupakan teh yang berasal dari tanaman camellia sinensis.
Tanaman ini sering diseduh dengan tanaman lain, seperti Earl Grey.
Kandungan senyawa di dalam teh hitam menawarkan sejumlah manfaat bagi pencernaan.
Sebagai contoh, thearubigins pada teh hitam bisa meredakan gejala sembelit.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany