jpnn.com, JAKARTA - ADA yang mengatakan kalau wanita sebaiknya tidak menyukai, apalagi jatuh cinta dengan seorang pria playboy.
Pria playboy dikenal tidak bisa serius dengan satu wanita dan hanya suka mempermainkan hati kaum hawa saja.
BACA JUGA: Waspada, Ini 5 Tanda Pria Playboy
Nah, berikut ini beberapa tips menghindari rayuan gombal pria playboy, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Persiapkan hati yang kuat
BACA JUGA: 5 Sifat Pria Ini Tanda Dia Playboy Ulung
Pria playboy cenderung mempunyai reputasi kurang baik serta sering dicap sabagai penjahat wanita.
Mereka sering memberi harapan palsu, tetapi selalu baik pada setiap wanita dan berakting layaknya dia benar benar mencintainya.
BACA JUGA: Waduh, Ini Lho 3 Karakter Wanita yang Doyan Selingkuh
Oleh karena itu, tidak jarang wanita yang dibuat kecewa olehnya.
Ambil sisi positifnya saja, yakni ladies bisa lebih dikenal dan manfaatkan hal ini untuk mendapatkan perkenalan yang lebih luas.
2. Jangan mudah percaya
Jika dia beralasan membatalkan janji tiba-tiba, jangan heran pada saat yang sama ada temanmu yang melihat dia sedang jalan dengan cewek lain.
Cara menyiasatinya adalah dengan mengikuti alur bicaranya. Jika dia bilang sedang sakit, tawarkan untuk membelikan obat dan makanan lalu mengantarkan ke rumahnya.
3. Berhenti basa basi dan tanyakan apa maksudnya
Mungkin hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan meminta dia untuk berhenti berbasa-basi dan langsung pada poin inti dari tujuannya tersebut.
Jangan sampai hal itu justru membuang-buang waktu jika terlalu lama berbasa-basi.
4. Hindari sikap posesif
Sikap posesif hanya akan membuat kamu semakin jauh dengan pria incaran kamu, terlebih lagi pria yang kamu incar merupakan playboy.
Playboy itu memiliki ciri khas tidak bisa terlalu dikekang dan diatur.
Jadi kamu harus beri dia kebebasan berekspresi, melakukan kegiatan hariannya dan hobinya.
Sebenarnya, pria playboy itu bukan pria yang gampangan juga.
Pria playboy juga bisa melihat mana wanita yang baik untuk dia dan mana yang hanya main-main.
Jadi kamu tenang aja, selama dia masih dalam batas wajar, kamu jangan terlalu ambil pusing dan jadi posesif.
Apalagi kalau kamu juga masih belum jadi pacar atau notabene masih temen dekat, yang ada nanti si pria incaran makin menjauh.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany