42 Pasang Bukan Muhrim Ngamar

Kamis, 03 Januari 2013 – 05:52 WIB
TASIK – Sepanjang Operasi Lilin 2012, sebanyak 42 pasangan bukan muhrim diamankan dari sejumlah hotel di wilayah hukum Polresta Tasikmalaya. Tak hanya itu, 18 tersangka diamankan serta barang bukti minuman keras berbagai jenis sebanyak 247 botol.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Iwan Imam Susilo SIK,MH memaparkan data-data tadi saat pemaparan hasil Operasi Lilin 2012 di Mapolresta Tasikmalaya, Rabu (2/1).

”Terkait Operasi Lilin (2012), kita terus melakukan upaya-upaya dalam rangka cipta kondisi supaya perayaan Natal dan Tahun Baru kemarin berlangsung aman,” ujar perwira lulusan Akpol 1993 ini.

Ia mengatakan pihaknya pun merespon harapan dari tokoh masyarakat dan ajengan yang ingin perayaan Tahun Baru dapat tercipta kamtibmas, tanpa adanya pesta miras, narkoba maupun prostitusi. ”Jadi kami merespon dengan dibantu bersama TNI, Lanud (TNI AU dari Lanud Wiriadinata, red), Brigif (13/Kostrad Galuh) untuk mewujudkan harapan tersebut,” kata pria mantan Kasubdit I Dit Reskrimsus Polda Jabar ini.

Hasil Operasi Lilin, sebanyak 247 botol miras berbagai jenis dari beberapa tempat berhasil diamankan. Polisi juga mengamankan 18 tersangkanya.
Bukan hanya miras, pihaknya juga mengamankan 42 pasangan bukan muhrim dari sejumlah hotel. ”Dan tentu permasalahan ini sensitif di Tasik,” tutur mantan Kasat Narkoba Polda Jabar ini.

Melihat hal tersebut, pihaknya mengajak masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Tasikmalaya yang aman, sebab kata dia, tanpa dukungan masyarakat sangat sulit untuk mewujudkannya (Tasik kondusif).(mg7)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gilir ABG, Dua Pemuda Ditangkap

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler