5 Alasan Wajib Menonton 'I Can See Your Voice Indonesia' 2021

Senin, 25 Januari 2021 – 18:16 WIB
'I Can See Your Voice Indonesia' 2021. Foto: Dok. MNCTV

jpnn.com, JAKARTA - MNCTV kembali menghadirkan tayangan 'I Can See Your Voice Indonesia' season lima di awal tahun 2021 ini.

Program 'mystery music game show' asal Korea Selatan ini merupakan satu-satunya di Indonesia.

BACA JUGA: Dewi Perssik Kesulitan dalam I Can See Your Voice Indonesia 2021

Uniknya, di Indonesia program I Can See Your Voice berlatarkan musik dangdut yang juga musik kebanggaan Indonesia.

Setiap episodenya selalu menampilkan penyanyi berbakat untuk mendapat kesempatan berduet dengan superstar.

BACA JUGA: Deddy Corbuzier Kembali Sindir Mbak You, Begini Kalimatnya

Sukses di season satu hingga empat, I Can See Your Voice Indonesia season kelima mulai tayang Senin, 25 Januari 2021 pukul 19.00 WIB di MNCTV.

Berikut 5 alasan wajib menonton 'I Can See Your Voice Indonesia' 2021:

BACA JUGA: Usai Dilamar Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny Bilang Begini

1. Mystery music game show yang seru dan menarik

I Can See Your Voice Indonesia season 5 ini tetap mempertahankan konsep mystery music game show layaknya season terdahulu.

Seorang superstar diuji kemampuannya untuk menilai kualitas vokal enam orang Mystery Singer, yang menampilkan gimmick lipsync di atas panggung.

Untuk menilai penampilan para Mystery Singer, sang superstar akan dibantu oleh tujuh orang detective celebrity.

2. Hadirkan superstar dangdut papan atas

Dalam I Can See Your Voice Indonesia setiap episodenya akan menampilkan artis-artis papan atas untuk menghibur pemirsa di rumah.

Pada episode perdana ini yang menjadi superstar adalah Dewi Perssik, dibantu tujuh detective celebrity.

3. Detective lucu dan kocak

Para detective celebrity yang akan tampil pada episode awal adalah Ivan Gunawan, Okky Lukman, Vega Darwanti, Lee Jeong Hoon, Marvin KDI, Happy Asmara, dan Lebby Wilayati.

4. Sulit ditebak

I Can See Your Voice Indonesia season 5 menjanjikan aksi yang lebih seru dari season sebelumnya.

Ajang ini membuat detective dan superstar kebingungan dan sulit menerka mystery singer mana yang good voice atau bad voice.

5. Segmen baru

Akan hadir juga segmen baru yang dinamai Suara Kentang, Mystery Singer akan menunjukkan suara asli dengan manipulasi distorsi audio. (ded/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler