5 Berita Terpopuler: Gaji Pertama PPPK Mengejutkan, Guru Lulus PG Sampai Ingin Bertemu Sri Mulyani, Ada Kabar Gembira?

Selasa, 04 Juli 2023 – 06:22 WIB
Gaji pertama sebagai PPPK nakes tidak sesuai harapan. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Senin (3/7) tentang gaji petama PPPK mengejutkan, guru lulus PG PPPK ingin bertemu Sri Mulyani, hingga calon PPPK guru dapat gambar gembira apa? Simak selengapnya!

Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: PPPK Guru Terima SK Digital, Ketum GHN10+ Langsung Bertindak, Ada yang Aneh

1. Gaji Pertama PPPK Tidak Sesuai Harapan, Terkejut 2 Kali, Ya Ampun

Para tenaga Kesehatan (nakes) di Ponorogo, Jawa Timur, yang lolos seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja 2022 sudah diangkat menjadi PPPK per 1 April 2023.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Gempa M 6,4 Mengguncang Bantul, Presiden Jokowi Selamat, Waspadalah Warga Selatan Jawa

Mereka pun telah menerima SPMT (Surat Perintah Melaksanakan Tugas) yang menyebutkan per 3 Juni 2023 sudah berdinas sebagai PPPK. Pada 1 Juli 2023, mereka menerima gaji perdana sebagai ASN PPPK.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Banyak Guru P1 PPPK Mulai Putus Asa, Ada Juga yang Ngotot, Berikut Identitasnya

Gaji Pertama PPPK Tidak Sesuai Harapan, Terkejut 2 Kali, Ya Ampun

2. Calon PPPK Guru 2022 Dapat Kabar Menggembirakan, 2 Hari Lagi Sah!

Calon PPPK guru 2022 di Kabupaten Bogor bersukacita. Hari ini mereka mendapatkan kabar gembira dari pemkab soal pengangkatan ASN PPPK.

Sekjen Forum Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (F-PPPK) Kabupaten Bogor Deni Sukmajaya mengungkapkan hasil rapat koordinasi pada Senin (3/7) antara BKPSDM, Disdik, BPKAD, Bank BTB, Diskominfo, protokoler bupati bahwa penyerahan SK PPPK Guru 2022 Kabupaten Bogor sebanyak 2.982 akan dilaksanakan pada 5 Juli.

"Alhamdulillah, dua hari lagi kami akan menerima SK PPPK bertempat di lapangan Tegar Beriman," terang Deni kepada JPNN.com, Senin (3/7).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Calon PPPK Guru 2022 Dapat Kabar Menggembirakan, 2 Hari Lagi Sah!

3. Demi Status ASN PPPK, Guru Honorer Tua Beraksi, Arahnya ke Istana, Sentil 2 Menteri Muda

Para guru honorer tua yang belum terakomodasi dalam rekrutmen PPPK terus berupaya agar bisa naik status menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Guru Honorer Negeri Masa Kerja 10 Tahun ke Atas (GHN10) saat ini sedang menggalang ribuan tanda tangan surat kuasa untuk menunjuk Komnas HAM memperjuangkan nasib mereka.

Jadi, para guru honorer yang mendesak diangkat menjadi PPPK tahun ini tersebut tidak akan secara langsung datang ke Istana Presiden.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Demi Status ASN PPPK, Guru Honorer Tua Beraksi, Arahnya ke Istana, Sentil 2 Menteri Muda

4. Tidak Ada Jaminan P1 Tuntas Tahun Ini, Guru Lulus PG PPPK Ingin Temui Menkeu Sri Mulyani

Guru lulus passing grade (PG) masih terus berjuang agar formasi bisa bertambah menjelang seleksi PPPK 2023.

Usulan Pemda tercatat hanya 278.102, sehingga tidak sesuai target Kemendikbudristek sebanyak 601.174, sedangkan guru lulus PG masih tersisa kurang lebih 63.465.

"Jumlah guru lulus PG yang juga prioritas satu (P1) tinggal sedikit lho, tetapi tidak ada jaminan pemerintah akan tuntas tahun ini," kata Ketum Forum Guru Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) Heti Kustrianingsih kepada JPNN.com, Senin (3/7).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Tidak Ada Jaminan P1 Tuntas Tahun Ini, Guru Lulus PG PPPK Ingin Temui Menkeu Sri Mulyani

5. Mario Dandy jadi Tersangka Kasus Pencabulan, Ini Ancaman Hukumannya

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menetapkan Mario Dandy Satrio (20) sebagai tersangka kasus pencabulan terhadap AG (15).

Mario Dandy terancam 15 tahun penjara.

Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi menjelaskan penetapan Mario sebagai tersangka setelah pihak kepolisian menaikkan status kasus itu dari penyelidikan ke penyidikan "Iya, sudah (Mario ditetapkan sebagai tersangka kasus pencabulan)," kata Kombes Hengki Haryadi saat dihubungi di Jakarta, Senin (3/7)

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Mario Dandy jadi Tersangka Kasus Pencabulan, Ini Ancaman Hukumannya

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: GHN10+ Tuntut Pengangkatan Jadi PPPK Tanpa Tes, Guru P1 Makin Ruwet, Kasusnya Berat


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler