5 Berita Terpopuler: Pernyataan Terbaru BKN, Perjuangan Ratusan Ribu Orang untuk jadi ASN Selesai

Sabtu, 14 Oktober 2023 – 06:14 WIB
Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menutup pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK pada 11 Oktober pukul 23.59 WIB. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Jumat (13/10) tentang pernyataan terbaru BKN soal pendaftaran pengangkatan PPPK Guru, perjuangan 300 ribu pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK selesai, hingga Firli Bahuri siap-siap saja. Simak selengkapnya!

1. Pernyataan Terbaru BKN soal Pengangkatan PPPK Guru 2023, P1 Bisa Tenang, tetapi

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Waspada soal Pasal Honorer Diangkat jadi PNS, Bandingkan Kuota per Formasi, Ya Ampun

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menutup pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK pada 11 Oktober pukul 23.59 WIB.

Tercatat data pelamar PPPK guru 2023 yang terdaftar di portal SSCASN sebanyak 439.020 orang.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Link RUU ASN 2023 Bikin Heran Honorer, Usulan Pengangkatan PNS dan PPPK Menguat, Mohon Doanya

Dari jumlah tersebut yang memenuhi syarat (MS) sebanyak 344.055, sedangkan tidak memenuhi syarat (TMS) 21.386.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Data, Pasti Tak Ada Perpanjangan Pendaftaran CPNS 2023 & PPPK, Honorer Jangan Terkecoh

Pernyataan Terbaru BKN soal Pengangkatan PPPK Guru 2023, P1 Bisa Tenang, tetapi

2. Perjuangan 300 Ribu Pendaftar CPNS 2023 & PPPK Cukup Sampai di Sini, Oh

Jumlah pendaftar CPNS 2023 dan PPPK 2023 setelah masa pendaftaran ditutup pada 11 Oktober 2023 Pukul 23.59 WIB mencapai 2.409.882 orang.

Data jumlah pendaftar CPNS 2023 dan PPPK 2023 tersebut dirilis Tim Publikasi Panselnas CASN 2023 pada Kamis (12/10).

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengatakan bahwa perpanjangan waktu pendaftaran selama dua hari memberi kesempatan lebih banyak kepada pelamar untuk tahapan submit dan resume.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Perjuangan 300 Ribu Pendaftar CPNS 2023 & PPPK Cukup Sampai di Sini, Oh

3. Pernyataan Terbaru Kapolda Metro Jaya, Ketua KPK Firli Bahuri Siap-siap Saja

Polda Metro Jaya membuka peluang untuk memeriksa Ketua KPK Firli Bahuri terkait kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan, jika memang keterangan Firli Bahuri diperlukan, maka yang bersangkutan akan dipanggil untuk diperiksa.

"Ya kalau memang sudah layak untuk diperiksa, dimintai keterangan sebagai saksi, ya kita akan minta keterangan. Nanti kita lihat," katanya saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jumat (13/10).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Pernyataan Terbaru Kapolda Metro Jaya, Ketua KPK Firli Bahuri Siap-siap Saja

4. Mengapa Firli Sendiri yang Meneken Penangkapan SYL? UU Padahal Melarang

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan meneken surat penangkapan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo, Kamis (12/10).

Surat penangkapan itu diteken Firli pada 11 Oktober 2023. Hal itu terungkap dalam surat penangkapan yang beredar di kalangan awak media.

Tercatat bahea surat dikeluarkan di Jakarta pada 11 Oktober 2023. Surat itu diteken Firli dengan dibubuhkan cap KPK, selaku pimpinan KPK serta selaku penyidik.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Mengapa Firli Sendiri yang Meneken Penangkapan SYL? UU Padahal Melarang

5. Pendaftar CPNS 2023 & PPPK TMS Bisa Manfaatkan Masa Sanggah? BKN Menjawab

Tahapan seleksi CPNS 2023 dan PPPK 2023 saat ini ialah seleksi administrasi, yang sesuai jadwal terbaru dimulai 20 September hingga 14 Oktober 2023.

Tahapan berikutnya pengumuman hasil seleksi administrasi pada 15-18 Oktober 2023. Setelahnya, masa sanggah pada 19-21 Oktober 2023.

Disusul jawab sanggah yang akan berlangsung 19 Oktober hingga 23 Oktober.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Pendaftar CPNS 2023 & PPPK TMS Bisa Manfaatkan Masa Sanggah? BKN Menjawab

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru soal Pengangkatan Honorer jadi PPPK, Ada Hal Krusial, Kenapa Jumlah Guru Sedikit?


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler