5 Fakta Menarik Seputar Sidang Cerai Perdana Roro Fitria, Nomor 4 Ada-Ada Saja

Rabu, 28 September 2022 – 06:30 WIB
Selebritas Roro Fitria saat bersiap menghadiri sidang perdana perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (27/9). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Roro Fitria dan Andre Irawan telah menjalani sidang cerai perdana dengan agenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (27/9).

Berikut fakta-fakta menarik seputar sidang cerai perdana pasangan tersebut:

1. Keduanya Hadir

Dalam sidang cerai perdana itu, baik Roro Fitria maupun Andre Irawan hadir bersama tim kuasa hukum masing-masing.

BACA JUGA: Lihat Ekpresi Wajah Suami di Sidang Mediasi, Emosi Roro Fitria Meledak-ledak

Keduanya tampak tiba di Pengadilan Agama Jakarta Selatan secara terpisah.

2. Dikawal

Menariknya, Roro Fitria tak hanya didampingi tim kuasa hukum saat menuju ruang persidangan.

Aktris 32 tahun itu juga dikawal oleh sekitar lima pria dari parkiran mobil hingga masuk ke dalam ruang sidang.

Roro Fitria menjelaskan alasannya memilih untuk dikawal. "Saya trauma dengan Andre," ujarnya sebelum menjalani sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa.

BACA JUGA: Suami Roro Fitria Buka Suara Soal Peristiwa Joget Tanpa Busana di Depan Foto Mertua

3. Mediasi Gagal

Keduanya lantas menjalani mediasi dalam agenda sidang cerai perdana itu.

Setelah beberapa waktu lalu, mediasi tersebut ternyata dinyatakan gagal dan bakal dilanjutkan dengan persidangan.

"Jadi, enggak bisa disatukan lagi dari hakim mediatornya. Jadi, nanti untuk sidang berikutnya laporan mediasi kemudian pokok perkaranya," kata kuasa hukum Andre Irawan, Wiryahadi Purwanto ditemui terpisah di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Dituding Melakukan Hal Kurang Mengenakkan, Suami Roro Fitria: Saya Diam

4. Momen Mediasi

Kuasa hukum Andre Irawan, Wiryahadi Purwanto menyampaikan sang klien berharap saat mediasi tadi bisa berbicara empat mata dan dari hati ke hati dengan Roro Fitria.

"Bisa dibangun lagi rumah tangganya, tetapi tadi mediasi sangat cepat ya, jadi, enggak ada pembicaraan dari hari ke hati," ucap Wiryahadi.

Sementara itu, Roro Fitria mengaku mendapat perlakuan kurang berkenan ketika mediasi.

Aktris 32 tahun itu bahkan meluapkan emosinya di ruang mediasi.

Sebab dia merasa, suaminya menunjukkan mimik wajah meledek kepadanya.

Pasalnya ketika perempuan kelahiran Yogyakarta itu menatap sang suami, pria itu bukannya tersenyum, justru menampilkan mimik wajah yang dianggapnya meledek.

"Cuma Mas Andre bisa-bisanya begini (memonyongkan bibir). Lho, kok malah meledek Nyai,maksudnya apa dan dulu sering banget kalau di rumah, terus Nyai bilang ke mediator, 'itu pak dia meledek Nyai lagi, dia mau merusak psikologis Nyai lagi'," kata Roro Fitria.

Selain itu, dia juga menyayangkan sikap tim kuasa hukum Andre Irawan.

Alasannya, Roro sempat melihat tim kuasa hukum suaminya itu tertawa.

5. Bantah Lakukan Sesuatu Tak Mengenakkan

Pernyataan berbeda disampaikan oleh Andre Irawan.

Dia merasa tak melakukan hal tidak mengenakkan saat berada di ruang mediasi.

"Saya di ruang mediasi diam," kata suami Roro Fitria itu.

Wiryahadi Purwanto lantas menimpali. Menurutnya, pihaknya tak melakukan hal-hal yang di luar logika.

Dia mengatakan, pihaknya memang sempat tertawa saat berada di ruang mediasi, tetapi bukan maksud meledek.

"Tadi sebenarnya ada kami, kan, berbaur sama pengacara yang lain juga. Kami ketawa. Nah pada saat ketawa itu, mbak Roro langsung menyerang balik," ucap Wiryahadi.

Dia beralasan pihaknya hanya berusaha mencairkan suasana. Sayangnya, hal itu justru menimbulkan kesalahpahaman.

"Katanya meledek mbak Roro begitu, padahal kami semua enggak bermaksud karena untuk mencairkan suasana mediasi," kata kuasa hukum suami Roro Fitria itu. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler