5 Fakta Mengejutkan soal Penangkapan Jeff Smith, Nomor 3 Bikin Kaget

Rabu, 21 April 2021 – 07:01 WIB
Polres Metro Jakarta Barat menemukan narkoba jenis ganja seberat 0,52 gram saat menggeledah mobil milik Jeff Smith. Foto: Firda Junita/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Jeff Smith ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penyalahgunaan narkotika.

Pesohor kelahiran 4 Januari 1998 itu ditahan di Rutan Polres Metro Jakarta Barat.

Berikut lima fakta menarik seputar penangkapan pemain sinetron Putri untuk Pangeran itu

BACA JUGA: Polisi Sita Empat Buku soal Ganja Milik Jeff Smith

1. Positif Ganja

Berdasarkan pemeriksaan urine, Jeff Smith positif mengonsumsi narkotika jenis ganja.

BACA JUGA: Ternyata Ini Alasan Jeff Smith Pakai Ganja, Ya Ampun

Adapun aktor berusia 23 tahun itu ditangkap di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (15/4).

2. Polisi sita 0.52 gram ganja di mobil

BACA JUGA: Polisi Sebut Jeff Smith Pakai Ganja Pekan Lalu, Ini Penyebabnya

Polisi menemukan barang bukti berupa ganja seberat 0,52 gram yang tersebar di dalam mobil milik Jeff Smith. "Sisa pakai yang tersebar di mobil," ucap Ady.

Selain itu, polisi juga menemukan satu plastik tembakau seberat 44 gram, 2 botol liquid vape, 6 pack kertas vape, dan 2 cangklong untuk menghisap tembakau.

Semua barang bukti itu sudah diperiksa di laboratorium forensik Polri dan negatif dair kandungan narkotika, kecuali ganja seberat 0,52 gram yang ditemukan di dalam mobil.

3. Konsumsi ganja sejak lulus SMA

Ady mengungkapkan, Jeff Smith sudah mengonsumsi narkoba sejak lulus SMA. Hal ini diketahui setelah polisi melakukan pemeriksaan terhadap pemain film Alas Pati tersebut.

Sebelum ditangkap oleh jajaran Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, Jeff Smith ternyata pernah menjalani rehabilitasi pada Desember 2020.

4. Tak bisa tidur

Jeff Smith mengonsumsi ganja lantaran dirinya kesulitan untuk tidur pulas. "Mungkin stres," ucap Ady.

5. Buku tentang ganja

Pemain film Wedding Agreement itu ternyata menyimpan buku bacaan tentang ganja. "Ada empat buku," tutur Ady. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Djainab Natalia Saroh, Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler