5 Keuntungan Memiliki Kekasih Anak Pertama

Jumat, 11 Juni 2021 – 11:11 WIB
Ilustrasi pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SELAMA ini apakah Anda pernah berpikir apa keuntungan memiliki kekasih anak pertama, kedua atau ketiga?

Ya, urutan anak dalam keluarga bisa menjelaskan sifat mereka dan memiliki kekasih anak pertama mungkin ada keuntungannya bagi Anda.

BACA JUGA: Pasangan Mengabaikan Anda, Lakukan 7 Hal Ini

Maka dari itu, kalian yang memiliki pasangan anak pertama merupakan orang yang sangat beruntung.

Berikut 5 sifat baik yang ada di dalam diri anak pertama, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Produksi Album Religi, Cak Sodiq Duet dengan Anak untuk Pertama Kali

1. Bersifat tegas dan tidak main-main

Anak tertua biasanya memiliki sifat yang tegas dan tidak suka main-main, khususnya dalam berkomitmen.

BACA JUGA: 4 Hal Ini Lho yang Dipikirkan Pria Saat Melihat Wanita Seksi

Ketika menjalin hubungan, anak pertama selalu berusaha untuk menjadi pendamping yang baik dan membuat hubungan berjalan sesuai dengan tujuan bersama.

2. Terbiasa memimpin dari lahir

Anak pertama memiliki sikap dewasa dan terbiasa untuk menjadi pemimpin sejak lahir.

Tak heran, orang yang memiliki pasangan anak pertama biasanya memiliki hubungan yang stabil dan kuat.

3. Bisa diandalkan

Anak pertama merupakan harapan dari orangtua dan adik-adiknya.

Peran ini membuat anak pertama menjadi sosok yang bisa diandalkan, termasuk dalam hal asmara.

Selain itu, mereka juga sangat mandiri dan tidak bergantung pada pasangannya.

4. Tidak takut menegur pasangan jika melakukan kesalahan

Anak pertama memiliki sikap yang tegas dan tidak segan untuk menegur pasangan jika melakukan kesalahan.

Mereka tidak suka menutupi kesalahan yang dilakukan pasangan, dan memilih untuk mengatakannya agar hal tersebut tidak dilakukan lagi.

5. Orang yang paling setia

Anak pertama berperan sebagai pelindung bagi saudara termuda.

Sebagai pasangan, anak pertama menjadi sosok yang siap berjuang bersama untuk mencapai suatu tujuan.

Meski demikian, anak pertama tidak akan suka dan akan langsung pergi jika sudah merasa dikhianati.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler