5 Kiat Jitu Mencegah Rasa Kantuk di Kantor

Senin, 04 November 2019 – 21:50 WIB
Ilustrasi mengantuk. Foto: Meetdoctor

jpnn.com - Tak sedikit orang yang mengorbankan waktu istirahatnya di malam hari untuk bekerja demi memenuhi target. Akibatnya mengantuk di siang hari saat sedang waktunya bekerja di kantor pun tak terhindarkan.

Dari KlikDokter, dr. Dyan Mega Inderawati memiliki beberapa tips untuk mencegah rasa ngantuk di kantor.

BACA JUGA: Sering Mengantuk? Waspadai Gangguan Tidur Hipersomnia

1. Mulailah dengan memilih sarapan yang benar 

Menu sarapan yang salah bisa menyebabkan tubuh jadi terasa lemas dan membuat Anda mengantuk sepanjang hari.

BACA JUGA: Tetap Mengantuk Usai Minum Kopi, Kenapa?

Nasi goreng, nasi uduk, dan gorengan bukanlah makanan terbaik untuk masuk dalam menu sarapan Anda. Jenis makanan tersebut berisiko membuat Anda mengantuk karena mengandung karbohidrat tinggi. 

“Pilihlah karbohidrat kompleks jika Anda ingin menu yang mengenyangkan tapi sehat di pagi hari. Karbohidrat kompleks lebih sulit untuk dicerna, yang akan membuat Anda merasa lebih kenyang dan berenergi di siang hari. Contohnya roti gandum, granola, atau oatmeal,” ujar dr. Dyan Mega.

Anda lebih suka memulai hari dengan makanan yang manis? Tak masalah. Anda bisa memasukkan smoothies yang terbuat dari buah dan sayuran segar dalam menu sarapan Anda. Tapi, hindari donat dan makanan manis dengan gula buatan lainnya.

2. Minum Air Putih yang Cukup di Siang Hari 

Kekurangan cairan, terutama dengan kondisi udara panas seperti sekarang ini, memang dapat meningkatkan risiko dehidrasi.

“Salah satu dampak yang timbul saat seseorang mengalami dehidrasi adalah rasa ngantuk yang berlebihan dan tubuh jadi terasa sangat lemas,” jelas dr. Dyan Mega. 

Untuk mencegah risiko yang muncul akibat dehidrasi, pastikan untuk memenuhi kebutuhan asupan cairan, dengan meminum minimal 8 gelas per hari. Minum air putih juga terbukti dapat melegakan tenggorokan dan mengurangi rasa ngantuk di siang hari.

Sediakan air dingin atau air sejuk untuk menyegarkan kembali tubuh yang mengantuk. 

3. Power Nap 

Tidur siang singkat atau power nap merupakan cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi rasa ngantuk di kantor. Anda bisa memanfaatkan waktu istirahat siang untuk melakukan power nap di jam, atau di sela-sela bekerja, jika pekerjaan Anda sedang tidak banyak.

Power nap diketahui dapat meningkatkan daya ingat, mendongkrak performa kerja, dan memperbaiki suasana hati saat sedang berada di kantor.

Di siang hari, otak cenderung kekurangan oksigen sehingga membuat seseorang menjadi sulit untuk berkonsentrasi dalam bekerja. Dengan tidur siang, oksigen dalam otak akan kembali penuh—yang pada akhirnya bisa membantu otak kembali fokus. 

Selain mengatasi rasa ngantuk, power nap juga bisa meningkatkan kewaspadaan saat sedang bekerja. Tak hanya itu, aktivitas ini bermanfaat pula untuk menghilangkan stres dan meningkatkan sistem imun tubuh. 

4. Bergerak 

Berusahalah untuk sesekali beranjak dari meja. Anda bisa mengambil minuman ke dispenser, menyapa teman ke meja kerjanya, membeli jajanan di kantin, atau menghirup udara segar di luar kantor sejenak.

Posisi duduk yang sama dalam waktu yang lama tak hanya bisa menimbulkan pegal dan kekakuan otot, tapi juga membuat Anda ngantuk. Itulah sebabnya, Anda perlu bergerak dan beranjak dari kursi Anda setiap beberapa saat.

5. Jaga Kualitas Tidur 

Selain empat cara di atas, cara paling ampuh lainnya untuk mencegah rasa ngantuk terjadi saat di tempat kerja adalah dengan menjaga kualitas tidur. 

“Orang dewasa sebaiknya tidur minimal 7-8 jam per hari. Sekurang-kurangnya, tidurlah selama enam jam. Selain terbukti bisa mencegah rasa ngantuk datang di siang hari, memiliki waktu tidur yang cukup juga bisa meningkatkan kualitas hidup seseorang,” kata dr. Dyan Mega.

Jika kelima hal di atas belum juga mencegah rasa ngantuk saat di kantor, coba konsultasikan pada dokter tentang kondisi yang sedang dihadapi. Bukan tidak mungkin ada penyakit lain yang menyebabkan Anda jadi sering mengantuk, meski sudah mendapatkan waktu tidur yang cukup.(RH/klikdokter)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler