5 Pemain Liverpool yang Tampil Buruk Lawan Inter Milan, Nomor 2 Sungguh Mengejutkan

Rabu, 09 Maret 2022 – 09:01 WIB
Gelandang Liverpool Thiago Alcantara (kanan) berusaha menjaga pergerakan winger Inter Milan Marcelo Brozovid (kiri). Foto: Twitter/ChampionsLeague.

jpnn.com, LIVERPOOL - Liverpool di luar dugaaan keok 0-1 saat menjamu Liverpool di Anfield Stadium, Rabu (9/3) dini hari WIB.

Gol semata wayang Inter lahir lewat aksi Lautaro Martinez pada menit 62'.

BACA JUGA: Rekor Gila Robert Lewandowski Iringi Pesta Gol Bayern Munchen ke Gawang RB Salzburg

Walaupun kalah di laga ini, Liverpool tetap lolos ke perempat final Liga Champions lantaran menang 2-0 pada leg pertama di Giuseppe Meazza, Februari lalu.

The Reds memiliki keunggulan agregat 2-1 atas Inter Milan.

BACA JUGA: Inter Milan Berjaya di Anfield, Liverpool Tetap Tersenyum

Jpnn.com kali ini coba menyajikan lima pemain The Reds yang tampil buruk pada duel Liverpool vs Inter Milan. Lantas, siapa saja mereka?

1. Diogo Jota

BACA JUGA: Real Madrid Jamu PSG, Karim Benzema di Ambang Rekor Fantastis, Apa Itu?

Diogo Jota terlihat kesulitan menembus solidnya pertahanan Inter yang digalang tiga bek, Stefan De Vrij, Milan Skriniar, dan Alessandro Bastoni.

Melansir Who Scored, selama 83 menit di lapangan, Jota tak sekalipun melepaskan tembakan. Dia mendapat ratting paling rendah dibanding pemain Liverpool lainnya, yakni 5,9.

2. Sadio Mane

Tak seperti biasanya, Mane tampak jarang merepotkan barisan pertahanan Inter. Bintang asal Senegal ini tidak dalam performa terbaiknya.

Tampil penuh selama 90 menit, jawara Piala Afrika 2021 itu hanya mampu melepaskan satu tembakan. Tak ayal, Who Scored hanya memberinya nilai 6,1.

3. Curtis Jones

Jones benar-benar terisolasi di laga ini. Kreativitasnya sama sekali tak muncul. Dia tak mampu melepaskan umpan kunci dan juga sering kehilangan bola.

Selain itu, Curtis Jones juga tampak buruk ketika bertahan. Dia tak sekalipun melakukan intersep, tekel, atau pun clearence. Nilai 6,3 disematkan oleh Who Scored kepadanya.

4. Thiago Alcantara

Thiago seperti kehilangan akal di laga ini. Dia tak sekalipun melepaskan tembakan dan gagal memberikan umpan kunci yang berbahaya.

Namun, Thiago masih mau ikut membantu pertahanan. Dia memenangi dua duel udara dan dua kali melakukan tekel kunci. Who Scored memberinya nilai 6,4.

5. Andrew Robertson

Sama halnya dengan Thiago, Robertson pun tak mampu berkontribusi maksimal ketika Liverpool membangun serangan.

Dia kerap kesulitan ketika harus bertemu satu lawan satu dengan pemain Inter, Denzel Dumfries. Rating 6,3 diberikan Who Scored kepadanya.(mcr15/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bonus Besar Menanti Arsenal Jika Lolos ke Liga Champions, Nilainya Fantastis


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler