500 Unit Range Rover Bermasalah di Jok Belakang

Rabu, 19 April 2023 – 15:35 WIB
Range Rover 2023. Foto: JLR

jpnn.com - Jaguar Land Rover (JLR) terpaksa menarik kembali (recall) sebanyak 500 Range Rover di Amerika Serikat.

Range Rover yang terkena recall itu ialah unit produksi antara periode 11 Februari-10 Juni 2022.

BACA JUGA: Ribuan Mobil Jaguar Land Rover Kena Recall

JLR menjelaskan permasalahan di Range Rover itu berupa rangka jok baris kedua tidak mendapatkan pengelasan yang maksimal.

Hal itu menyebabkan jok tidak terpasang dengan baik.

BACA JUGA: Range Rover SVAutobiography Ultimate Hadir Menggoda Kalangan Jetset, Sebegini Harganya

Jika terjadi tabrakan atau selama manuver pengereman mendadak saat jok baris kedua ditempati, dan penumpang tidak menggunakan sabuk pengaman yang dipasang di badan, jok akan bergerak maju dan naik, sehingga meningkatkan risiko cedera pada penumpang. Baik penumpang baris pertama maupun kedua.

Pengujian ketahanan verifikasi produksi Jaguar Land Rover pertama kali mengidentifikasi masalah tersebut pada September tahun lalu.

BACA JUGA: Range Rover Sport Bertenaga Hybrid Melantai di Indonesia, Harganya Fantastis

Meskipun pabrikan mobil belum mendapatkan laporan adanya kecelakaan, cedera, atau kebakaran akibat masalah tersebut, juga belum menerima klaim garansi atau laporan lapangan, tetapi tetap mengeluarkan kampanye recall.

Diler akan diberitahu tentang penarikan kembali pada 20 April, sementara Jaguar Land Rover akan memberi tahu pemilik pada atau sebelum 2 Juni.

Pemilik mobil akan diinstruksikan untuk membawa kendaraan mereka ke diler, di mana kait dasar kursi belakang akan diperiksa dan jika ditemukan rusak, rangka jok belakang 60 persen dan komponen terkait akan diganti secara gratis.

Penerbitan penarikan itu terjadi hanya beberapa minggu setelah JLR mengumumkan penarikan terpisah untuk Range Rover 2023 di Amerika Serikat. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Range Rover Evoque 2021 Resmi Mengaspal, Ada 5 Varian, Sebegini Harganya


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler