53 Band Cadas Akan Panaskan Hammersonic Festival 2023, Ada Slipknot dan Black Flag

Senin, 09 Mei 2022 – 14:24 WIB
Brujeria saat tampil dalam Hammersonic Festival 2018 di kawasan Ancol, Jakarta pada 22 Juli 2018. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Setelah beberapa kali penundaan akibat pandemi, Hammersonic Festival siap digelar pada 2023.

Festival musik keras tersebut akan digelar pada 18-19 Maret 2023 di Jakarta.

BACA JUGA: Festival Hammersonic 2021 Kembali Ditunda, Ini Jadwal Terbarunya...

"Saya sangat antusias untuk bisa memberikan sajian musik keras terlengkap dan paling fenomenal untuk mengobati rasa kerinduan akan guncangan musik cadas yang beberapa tahun ini terhenti karena pandemi," kata Ravel Junardy selaku CEO Hammersonic, Senin (9/5).

Hammersonic Festival 2023 akan menyuguhkan sekitar 53 band cadas dari dalam dan luar negeri.

BACA JUGA: Hammersonic 2020 Ditunda, Abdul Idol Sedih Batal Tonton Slipknot

Salah satu headliner yakni Slipknot telah mengonfirmasi akan tampil di Hammersonic Festival pada 19 Maret 2023.

"Pada awalnya kami berencana menampilkan 27 band, kini kami umumkan secara resmi bertambah menjadi 53 band line up. Semoga ini dapat memuaskan dahaga siapa pun pecinta musik rock maupun metal dari berbagai penjuru," bebernya.

BACA JUGA: Lacuna Coil Batal Tampil di Hammersonic 2020

Lewat sederet band rock, metal, punk, hardcore dari berbagai negara, Hammersonic Festival 2023 akan kembali menghibur para metalhead dengan maksimal.

Selain Slipknot, beberapa band yang sudah diumumkan bakal tampil yakni Black Flag, Trivium, Bathuska, Devourment, Within Destruction, Sinister, Comeback Kid dan Disentomb.

Hammersonic Festival 2023 akan mengumumkan band-band metal dan rock selanjutnya secara bertahap.

"Kami masih menyimpan beberapa nama band legendaris yang sudah confirmed tampil sebagai kejutan nantinya bagi para hammerhead," tutup Ravel.

Tiket Hammersonic Festival 2023 sudah dijual dengan harga Rp 2.645.000 melalui akun resmi penyelenggara. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler