6 Fitur Tubidy yang Perlu Dicoba, Simak Nomor 2

Kamis, 02 Februari 2023 – 11:02 WIB
Berikut beberapa fitur menarik yang ada di platform Tubidy. Simak nomor dua, kalian tidak akan menyangka. ilustrasi. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Musik bisa dijadikan salah satu hiburan untuk menghilangkan rasa jenuh saat pekerjaan sedang banyak.

Saat ini, banyak aplikasi atau platform menyediakan pilihan lengkap yang bisa memudahkan pengguna untuk mendegarkan musik. Salah satunya ialah Tubidy.

BACA JUGA: EXO Raih Rekor di Aplikasi Musik Gigital

Tubidy sendiri merupakan platform yang dapat memudahkan para penggunanya untuk bisa menikmati sebuah musik.

Pengguna bisa melakukan pengunduhan berbagai musik sesuai dengan yang diinginkan.

BACA JUGA: Indomobil Rilis Platform Jual Beli Mobil Bekas, Layanannya Beragam

Musik yang disajikan mulai lagu lawas hingga anyar bisa ditemukan pada platform tersebut.

Selain itu, platform itu dilengkapi beberapa fitur menarik yang memudahkan kalian untuk menikmati semua musik.

BACA JUGA: Andre Hehanusa Akhirnya Rilis KKEB di Platform Musik Digital

Simak di bawah ini terdapat beberapa fitur yang ada sebagai berikut:

1. Banyak Pilihan Musik

Fitur pertama yang dimiliki oleh Tubidy ialah banyak pilihan musik.

Banyak musik yang kalian inginkan ada didalam platform ini dan bisa kalian akses secara gratis.

Bagi kalian yang suka mendengarkan musik sebagai hiburan, tunggu apalagi segera akses platformnya dan cari semua lagu favoritnya agar langsung tersimpan pada smartphone.

2. Download dengan Kecepatan Tinggi

Selain memiliki banyak sekali pilihan musik, tentunya Tubidy mempunyai fitur lainnya yang tidak kalah keren, yaitu bisa download dengan kecepatan yang tinggi.

Kecepatan pengunduhan disesuaikan dengan kapasitas bandwidth yang digunakan pada jaringan internet.

Jika semakin besar bandwidth yang ada, maka kecepatan download akan semakin tinggi.

Tidak harus menunggu lama, beberapa detik sudah langsung tersimpan.

3. Mudah Mencari Lagu

Tubidy juga memudahkan kalian ketika mencari sebuah lagu dengan cara menambahkan menu-menu New Song.

Menu tersebut bisa kalian manfaatkan untuk menelusuri lagu-lagu baru dan Top Song dan bisa cek lagu-lagu yang sedang populer.

4. Mengunduh dengan Banyak Format

Platform ini juga memiliki fitur dapat mengunduh dengan banyak format.

Artinya, ketika kalian mengunduh sebuah musik ataupun lagu, kalian bisa memilih format seperti MP3, MP4, 3GPREG, 3GP dan yang lainnya sesuai dengan yang diinginkan.

5. Kompatibel dengan Berbagai Perangkat

Platform ini juga di dukung dengan berbagai perangkat Android.

Artinya, platform tersebut kompatibel dengan berbagai merek perangkat ponsel, dengan begitu kalian bisa mengakses situsnya tanpa adanya masalah apapun.

6. Banyak Bahasa

Platform Tubidy ini memungkinkan kalian untuk bisa mengakses layanan tersebut dengan banyak bahasa.

Kalian bisa menyesuaikan pilihan bahasa yang tersedia secara otomatis. Kalian bisa menggantinya dengan bahasa lain yang mudah dimengerti.

Adapun bahasa yang tersedia mulai dari Indonesia, Italia, Inggris, Yunani, Finlandia, Portugis, Spanyol, Jerman, Jepang, Rusia, Arab dan masih banyak lagi yang lainnya. (Antara/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Album One In A Milllion dari Mendiang Aaliyah Akhirnya Tersedia di Platform Musik Digital


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler