6 Klub Pastikan Tempat di Liga Champions Musim Depan

Kamis, 21 April 2016 – 01:16 WIB
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - ENAM klub dari empat negara sudah memastikan diri lolos ke fase grup Liga Champions musim depan. Mereka adalah tim-tim yang sudah tak mungkin keluar dari batas lolos Liga Champions tanpa kualifikasi.

Squawka mencatat, jatah untuk Paris Saint-Germain yang sudah memastikan juara Ligue 1 di Prancis, Atletico Madrid dan Barcelona dari Spanyol, Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund yang jadi wakil Jerman, serta tim paling mengejutkan musim ini Leicester City dari Inggris, sudah tdak bisa diganggu lagi. 

BACA JUGA: Bale dan Carvajal Absen saat Madrid Jamu Villarreal

PSG tak usah dibahas lagi. Belum ada lawan di Prancis. Bayern dan Dortmund juga superior di Jerman. Leicester sudah tak mungkin lepas dari zona Liga Champions Premier League, sedangkan gangguan Barcelona dan Atletico adalah Real Madrid, yang juga sangat berpeluang lolos.

Khusus di Inggris, sebuah fakta unik bisa saja terjadi. Jika Manchester City dan Liverpool finis di luar empat besar, tapi mampu juara Liga Champions dan Liga Europa musim ini, mereka yang akan lolos ke Liga Champions musim depan.

BACA JUGA: Penalti Kontroversial Munchen, Pelatih Bremen Bilang Begini

Sementara, peringkat empat akan menjadi korban karena dalam satu liga maksimal hanya 5 tim yang bisa berkiprah di sana. (rap/jpg/jpnn)

BACA JUGA: Lolos ke Final, Tapi Pep Masih Bilang Timnya Tak Beruntung karena...

BACA ARTIKEL LAINNYA... Melaju ke Final, Striker Ini Malah Nilai Munchen Belum Maksimal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler