jpnn.com, JAKARTA - MEMILIKI ketombe di rambut tentu bisa menjadi hal yang memalukan.
Apalagi jika warna rambut Anda adalah hitam. Ketombe juga bisa menimbulkan rasa gatal yang teramat sangat.
BACA JUGA: Kepala Penuh dengan Ketombe, Terapkan 5 Bahan Alami Ini untuk Mengatasinya
Ketombe biasanya diakibatkan karena karena luruhnya serpihan kulit mati di kepala yang berwarna putih.
Namun, mungkin banyak yang tidak tahu jika ketombe bisa menimbulkan efek samping berbahaya untuk tubuh.
BACA JUGA: 3 Cara Mudah Hilangkan Ketombe yang Mengganggu
Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Thehealthsite.
1. Jerawat
BACA JUGA: Bisa Hilangkan Ketombe, Ini 5 Manfaat Ajaib Cengkih
Serpihan kulit kering alias ketombe bisa menyumbat pori-pori, yang menimbulkan jerawat di wajah Anda, dan jika kamu memiliki kulit yang rentan jerawat, ketombe bisa memperburuk masalah.
2. Kulit kepala gatal
Ketika Anda menderita ketombe, kulit kepala memproduksi dan melepaskan sel kulit mati dalam jumlah berlebihan, yang membuat kulit kepala sangat gatal.
Jadi pastikan Anda menghubungi dokter jika gagal mengendalikan ketombe dengan pengobatan rumahan.
3. Jerawat punggung
Menurut dokter kulit, Dr S.S Tarsi, ketombe adalah salah satu penyebab jerawat punggung yang paling sering.
Jadi, salah satu cara terbaik untuk mencegah jerawat punggung adalah dengan mengobati penyebab utamanya, yaitu ketombe.
4. Rambut rontok
Meskipun ketombe tidak berhubungan langsung dengan rambut rontok, rasa gatal yang terus-menerus bisa menjadi salah satu yang menjadi penyebabnya.
Namun, dermatitis (kondisi kulit kulit kepala) bisa menjadi penyebab utama ketombe dan rambut rontok.
5. Psoriasis
Ketombe juga bisa menyebabkan psoriasis, suatu kondisi kulit yang bisa menyebabkan bercak merah tebal, kulit bersisik berkembang di berbagai bagian kulit kepala.
Bercak kulit kasar juga bisa berkembang di bagian belakang telinga dan punggung Anda.
6. Infeksi mata
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Indian Journal of Dermatology, blepharitis adalah infeksi mata umum yang disebabkan oleh ketombe.
Infeksi ini ditandai dengan kelopak mata merah, gatal dan teriritasi serta pembentukan sisik seperti ketombe pada bulu mata.
7. Rambut berminyak
Kulit kepala Anda juga bisa menghasilkan minyak dalam jumlah berlebih saat Anda menderita ketombe.
Hal ini bisa membuat rambut Anda sangat berminyak, jadi pastikan Anda mencuci rambut secara teratur.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany